SuaraJabar.id - Susi Pudjiastuti dikabarkan memborong makanan berupa kue bolu kijing Bang Opan. Tak tanggung-tanggung, Mantan Menteri KKP itu memesan ratusan bolu kijing yang diproduksi warga Pangandaran itu.
Bolu kijing sendiri adalah kue bolu kering. Bolu Kijing Bang Opan diproduksi oleh Oom Komalasari (47) Warga Dusun Nagrak, RT 01, RW 01, Desa Karangsari, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.
Oom mengaku kebanjiran pesanan dari Susi Pudjiastuti. Susi memesan 350 bolu kijing Bang Opan dalam sekali waktu.
“Awalnya ada yang datang bawa mobil mewah, pesan bolu kijing 350 biji, tentunya kaget,” kata Oom, Selasa (3/8/2021).
“Meski grogi, tetap ada rasa bangga, nggak terpikir bolu kijing olahan rumahan ini bisa dicicipi Bu Susi,” katanya.
Saat memesan bolu kijing, utusan Susi Pudjiastuti itu menanyakan apakah bolu kijing bang opan itu yang dibeli juga oleh Pak Soleh.
Rupanya Susi sempat mencicipi bolu kijing bang opan ketika bertemu dengan Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, dari sanalah Susi ketagihan.
“Pak Soleh itu sering ke sini, beliau juga yang membeli bolu kijing untuk diberikan ke Pak Bupati, saat itu ternyata bolu kijingnya juga dicicipi Bu Susi,” jelasnya.
Pengrajin makanan yang sudah memproduksi bolu kijing sejak tahun 2009 tersebut mengaku bangga produknya disukai Bupati Jeje dan Susi Pudjiastuti.
Baca Juga: Lebih Murah dari Jengkol, Harga Daging Ayam Sempat Anjlok Hingga Rp 16 Ribu per Kilo
“Sebenarnya bukan hanya bolu kijing, ada juga ranginang, opak, saroja, sampai bolu kik,” tuturnya.
Oom mengaku pandemi Covid-19 membuat penghasilannya menurun, jika sebelum pandemi per hari bisa mencapai Rp 300 ribu sampai Rp 500 ribu, maka setelah pandemi per hari hanya bisa mendapatkan Rp 100 ribu.
“Omzet harian setelah ada Covid-19 menurun drastis. Dari yang biasanya dapat tiga ratus sampai lima ratus per hari, sekarang hanya sampai 100 ribu per hari,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Pantai-Pantai Menawan di Selatan Jawa Barat, Surga Tersembunyi yang Wajib Dijelajahi
-
Benteng Terakhir Pesisir: Mengapa Zona < 1 Mil Harus Dilindungi Total
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
Kasus Gus Elham: Berapa Ancamam Hukuman Penjara Pelecehan Seksual Anak?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
5 Spot Trekking Santai di Karawang Buat Healing Sekeluarga
-
KPK Garap Anggota DPRD Bekasi Iin Farihin! Buntut Kasus Suap Kolaborasi Bupati dan Sang Ayah?
-
Karawang Siap 'Glow Up' Tiru Cara Bogor Benahi Utilitas Udara yang Membahayakan
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0