SuaraJabar.id - Ratusan kendaraan diputar balik ketika akan memasuki Kota Bandung melalui pintu Tol Pasteur, Sabtu (4/9/2021).
Mereka gagal memasuki Kota Bandung karena terkena operasi ganjil genap di gerbang Tol Pasteur.
Kepala Satlantas Polrestabes Bandung AKBP Rano Hadiyanto mengatakan hingga pukul 10.00 WIB tercatat ada 232 kendaraan di Pasteur yang diputarbalikkan.
Kendaraan itu, kata dia, berplat nomor akhir ganjil.
Baca Juga: Kemenhub Dukung Polisi Terapkan Ganjil-genap di Puncak
"Sudah 232 kendaraan diputar balik di gerbang tol Paster oleh petugas karena tidak sesuai dengan tanggal sekarang yaitu tanggal genap," kata Rano dikutip dari Antara.
Menurutnya pada Sabtu ini diprediksi akan banyak kendaraan yang diputarbalikkan. Pasalnya arus kendaraan yang masuk ke Kota Bandung diprediksi meningkat pada akhir pekan.
"Kemarin saja dari lima gerbang tol yang ada di Kota Bandung dari Paster sampai Buah Batu, mulai pukul 06.00 WIB pagi sampai 21.00 WIB ada sebanyak 817 kendaraan yang diputar balik," kata dia.
Meski diprediksi, namun Rano berharap kendaraan yang masuk ke Kota Bandung tidak terus meningkat hingga malam hari.
Ia pun meminta masyarakat luar kota maupun masyarakat Bandung agar menahan diri dengan tidak melakukan mobilitas guna mengurangi potensi penyebaran COVID-19.
Baca Juga: Pramuka Bantu Awasi Ganjil Genap di Puncak Bogor
"Mudah-mudahan tidak ada peningkatan yang membuktikan bahwa kesadaran masyarakat terhadap keberadaan sistem ganjil genap ini sudah mulai membaik," katanya.
Berita Terkait
-
Jadwal SIM Keliling Bandung November 2024: Dago Plaza & ITC Kebon Kelapa
-
Ditanya Dharma soal Teras Cihampelas yang Sekarang Sepi, RK Salahkan Penerusnya
-
Ulasan Novel Ganjil - Genap: Kisah Pencarian Jodoh dengan Banyak Tikungan
-
UAJY dan Suara.com Gelar Workshop di Bandung, Tingkatkan Kualitas Konten dengan AI
-
Informasi Lengkap Pendaftaran CPNS Kota Bandung, Formasi Apa Saja Yang Tersedia?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan