SuaraJabar.id - Pancaroba atau peralihan musim biasanya menimbulkan dampat buruk seperti cuaca ekstrem. Namun nelayan pinggiran Pantai Selatan Cianjur justru meraup untung besar selama peralihan musim dari musim kemarau ke musim hujan kali ini.
Selama pancaroba, ikan jenis selar atau lebih dikenal ikan jenggot, melimpah. Kondisi ini membuat para nelayan kembali mendapat penghasilan hingga ratusan ribu rupiah per hari.
Rahmat (56) nelayan Pantai Apra di Kecamatan Sindangbarang, saat dihubungi Selasa, mengatakan melimpahnya ikan jenis selar atau ikan jenggot, hingga ke muara yang ada di sejumlah titik di pinggir pantai, karena udang kecil yang merupakan makanan ikan selar dari sungai juga melimpah. Sehingga per hari, ratusan nelayan pinggiran dapat menangkap setengah ton ikan selar untuk dijual.
"Sehingga saat peralihan musim, ikan selar akan bergeromol ke pinggiran untuk mendapatkan udang. Ini merupakan fenomena tahunan dan akan berlangsung selama satu pekan ke depan. Ini berkah bagi kami nelayan di pantai Selatan, cukup menjaring di pinggiran ikan selar melimpah," katanya.
Baca Juga: Truk Masuk Jurang di Tanjakan Huut Naringgul, Satu Orang Meninggal Dunia
Ia menjelaskan, musim ikan selar ini, akan berlangsung selama 7 - 10 hari ke depan, di mana masing-masing nelayan yang menyebar jaring, mendapat penghasilan hingga Rp 500 ribu per hari dengan hasil tangkapan lebih dari 100 kilogram, dimana per kilogram ikan dijual dengan harga Rp 20.000 sampai Rp 25.000.
Fenomena alam tersebut dapat dijadikan wisata tahunan di pantai selatan, termasuk panen ikan impun, dimana setiap tahun dapat terjadi sebanyak tiga kali, namun ada sejumlah keunikan saat menangkap impun di pantai selatan Cianjur, dimana ketika malam untuk mendapatkan impun dengan cara mengobor mengunakan paranggong.
"Kami berharap pemerintah daerah dapat mnejadikan fenomena alam di selatan Cianjur, menjadi obyek wisata tahunanan, sehingga dapat memulihkan perekonomian yang terpuruk selama paceklik ikan atau gelombang tinggi. Kami juga mengupayakan tradisini ini, tetap bertahan dan layak jual," katanya.
Wakil Bupati Cianjur, TB Mulyana Syachrudin, mengatakan setelah vaksinasi tercapai hingga 50 persen, pemerintah daerah akan segera memfokuskan pemulihan ekonomi mulai dari utara hingga selatan, dengan menyiapkan sejumlah program termasuk pembinaan dan pelatihan untuk nelayan.
"Kami juga akan menampung berbagai masukan dan keinginan warga untuk pemulihan cepat perekonomian, untuk selatan, kita akan meminta dinas terkait membuat berbagai program yang dapat meningkatkan penghasilan nelayan beserta keluarganya, termasuk pelatihan keahlian agar mereka tetap memiliki penghasilan saat cuaca ekstrem," katanya.
Baca Juga: Kapal Nelayan Sibolga Tenggelam di Laut Sumbar, 1 Selamat, 2 Orang Masih Dicari
Berita Terkait
-
Tersesat di Laut Semalaman, Kapal KM Delon Akhirnya Ditemukan: Ini Kronologi Lengkapnya
-
Hanyut di Perairan Kepulauan Seribu, Tiga Nelayan Berhasil Diselamatkan Perwira Pertamina
-
Ayah-Ibu dan Kakak Lolos dari Maut, Balita di Cianjur Korban Tembok Roboh Akhirnya Tewas
-
Mendag Lepas Ekspor Tuna Beku Tangkapan Nelayan Binaan Aruna ke Uni Emirat Arab
-
Rumah Nelayan Nyaris Roboh di Teluknaga Dapat Renovasi Gratis, Kini Layak Huni
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
Terkini
-
Blue Matter Trio dan Kinematics Juarai The 5th Papandayan International Jazz Competition 2025
-
Didukung KUR BRI, Pengusaha Sleman Ini Sukses Sulap Kelor Jadi Olahan Pangan Berkhasiat
-
Modus Baru Peredaran Narkoba Terbongkar di Bandara SIM, AG Asal Bogor Bawa 1 Kg Sabu
-
Ricuh! Acara Masak Besar Bobon Santoso di Bandung Panen Copet, Jurnalis Turut Jadi Korban
-
Ada Apa dengan Pekerja KAI? SP-KAI Bongkar Isu Kesehatan dan Keadilan di Depan DPR RI