SuaraJabar.id - Persib Bandung kembali melanjutkan tren kemenangan mereka dengan menekuk PSS Sleman dengan skor 4-2 pada laga yag digelar di Stadion Manahan Solo, Jumat (22/10/2021) malam.
Pertandingan antara Persib melawan PSS pada babak bertama berlangsung menarik, karena kedua kesebelasan menampilkan permainan menyerang untuk bisa meraih tiga poin.
Persib Bandung yang diasuh oleh pelatih Robert Rene Alberts asal Belanda lebih dahulu melakukan inisiatif serangan melalui umpan dari kaki ke kaki untuk bisa menembus pertahanan lawan.
Persib mendapat peluang menit 11 melalui tendangan Frets Listanto Butuhan, tetapi sayang bola lemah dan mampu ditangkap kiper PSS, Miswar Saputra dan selamatlah gawang PSS.
Persib kembali mendapat peluang menit 23 melalui tendangaan keras pemain nomor punggung 30, Ezra Harm Ruud Walian, tetapi bola tipis di atas mistar gawang PSS, sehingga belum mengubah kedudukan tetap imbang 0-0.
Persib justru kebobolan terlebih dahulu oleh PSS Sleman yang mengandalkan serangan balik dengan cepat pada menit 33 melalui strikernya, Nemanja Kojic yang memanfaatkan bola mantul dari kiper Persib, Teja Paku Alam, langsung disambar oleh Kojic dan masuk sehingga mengubah kedudukan menjadi 0-1 untuk PSS.
Bahkan, PSS kembali mendapat peluang melalui pemain nomor punggung 27, Irkham Zahrul Mila, tetapi bola tendangan kerasnya tipis di atas mistar gawang Persib. Kedudukan 0-1 untuk PSS ini, bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua Persib mengubah strategi dengan memasukkan Wander Luiz, Geoffrey Castillion, dan Esteban Vizcarra untuk meningkatkan daya serang.
Persib bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 53 setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti karena Fretz Butuan dilanggar di dalam kotak penalti. Wander Luiz sebagai algojo menjalankan tugas dengan baik.
Baca Juga: Mengamuk di Babak Kedua, Persib Permalukan PSS Sleman di Stadion Manahan
Pada menit 57 Persib berbalik unggul melalui sundulan kepala Mohammed Rashid, setelah memanfaatkan umpan silang dari Zalmando, sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-1.
Persib yang melakukan serangan gencar ke gawang PSS kembali menambah gol pada menit 61 melalui kaki Mohammed Rashid, yang memanfaatkan umpan dari Geoffrey Castillion sehingga kedudukan menjadi 3-1 untuk Persib.
Pemain Persib nomor punggung 9 Wander Luiz kembali mencetak gol menit 81 melalui sundulan kepala yang tidak mampu diantisipasi kiper PSS, Miswar Saputra sehingga kedudukan menjaid 4-1 untuk Persib.
Pada menit 86, Irfan Jaya menipiskan skor menjadi 4-2 setelah memanfaatkan kelengahan sisi kanan pertahanan Persib.
Di sisa waktu, PSS berusaha mengejar ketertinggalan, namun tidak ada peluang mencetak gol karena Persib lebih waspada memainkan ball posession.
Hingga wasit, Dwi Purba Adi Wicaksana, meniup peluit panjang tanda babak kedua berakhir kedudukan tetap 4-2 untuk Persib.
Wasit dalam pertandingan itu mengeluarkan lima kartu kuning untuk Asyraq Gufron, Eduardo Jose, Mario Maslac, Irfan Jaya (PSS), dan Marc Klok (Persib).
Berita Terkait
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Persib Bandung Diterpa Masalah, Andrew Jung Absen Lawan Persija?
-
Andrew Jung Absen di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Wagub Jabar Ingatkan Bobotoh Tanpa Tiket Persib vs Persija Tak Datang ke GBLA
-
Bojan Hodak Ngeri Komentari Wasit di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak
-
Densus 88 Temukan 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan, Jabar dan Jakarta Jadi Wilayah Terbanyak