Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Minggu, 31 Oktober 2021 | 21:12 WIB
ILUSTRASI - Belasan remaja anggota geng motor diamankan tim Maung Galunggung. [Ayotasik.com]

SuaraJabar.id - Geng motor kembali berulah. Kali ini, empat remaja di Ciamis menjadi korban sabetan senjata tajam dan bogem mentah ketika mencari makan di daerah Terminal Ciamis, Minggu (31/10/2021) dini hari.

Insiden nahas ini bermula ketika seorang korban berinisial SS (17) bersama tiga orang temannya sedang membeli makan di daerah Terminal Ciamis.

Kemudian melintas di dekat korban sekawanan geng motor yang berkendara ugal-ugalan sambil menggeber sepeda motor mereka yang menggunakan knalpot bising.

Bukan hanya itu, mereka juga berteriak dengan mengeluarkan kata-kata kasar kepada orang yang sedang makan di lokasi terminal.

Baca Juga: Zaskia Adya Mecca Ungkap Terserang Demam Berdarah, Di saat yang Sama Anaknya Juga Sakit

Korban SS dan 3 temannya penasaran kepada segerombolan geng motor itu. Hingga berinisiatif untuk mengejarnya sampai jauh dari terminal.

Namun ketika mengejar, 4 remaja tersebut tidak menyangka kawanan geng motor itu berkumpul di depan Wina Catering.

“Dan mereka melempari motor saya menggunakan batu hingga saya terjatuh,” ungkapnya.

Setelah motornya terjatuh korban pun tidak sadarkan diri. Setelah tersadar Sansan melihat 3 teman sudah terkapar. Ia melihat geng motor menghajar temannya. Seketika itu, korban langsung reflek untuk membantu temannya karena kasihan.

Namun ketika ia membantu temannya, para gerombolan itu malah memukulnya dengan menggunakan batu.

Baca Juga: Ibu Ini Akan Belikan Mainan Seks saat Anaknya 12 Tahun, Alasannya Bikin Pro-Kontra

Selain itu juga terkena tebasan senjata tajam pada bagian kepala, hingga korban mengalami luka sampai 9 jahitan.

Lebih lanjut korban menuturkan, setelah gerombolan geng motor hajar ia dan temannya sampai terluka, mereka pun langsung lari ke arah Banagara. Bahkan geng motor tersebut mengambil kunci motor yang korban gunakan.

“Pada waktu itu posisinya gelap dan panik, serta melihat darah bercucuran dari kepala. Alhamdulillahnya ada warga di lokasi kejadian membantu melarikan saya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis,” tuturnya.

Akibat kejadian tersebut, 2 remaja mengalami luka jahitan dan 2 lagi mengalami luka lebam.

“Saya sudah telepon orang tua atas kejadian ini,” pungkasnya.

Load More