SuaraJabar.id - Puluhan kolam ikan ikut terendam banjir ketika Sungai Cikaso di Kabupaten Ciamis meluap.
Kolam ikan itu terendam banjir bersama puluhan rumah warga di Desa Sindanghayu, Kecamatan Banjarsari, Ciamis, Jabar sejak Kamis (4/11/2021) dini hari tadi.
Pada Kamis pagi, beberapa warga mencoba untuk menangkap ikan yang kabur saat kolamnya terendam banjir.
“Sebagian warga di sini kini memanfaatkan banjir untuk menjala ikan, di sini kan banyak kolam yang terendam oleh banjir, jadi ikan ikannya pada kabur,” ujar seorang warga bernama Sapdi.
Diberitakan sebelumnya, puluhan rumah di Dusun Cilangkap, Desa Sindanghayu Kecamatan Banjarsari, Ciamis, Jabar, terendam banjir Kamis (4/11/2021) dini hari.
Banjir tersebut berasal dari luapan air sungai Cikaso.
Kepala Desa Sindanghayu Yogi Yanuar membenarkan wilayahnya terendam banjir.
“Banjir ini terjadi saat hujan deras yang terjadi di wilayah Banjarsari sejak Rabu malam,” ujar Yogi.
Ia menyebut, air masuk ke pemukiman warga sekitar pukul 03.00 WIB.
“Sekitar 60 rumah terkepung banjir, dan 10 rumah malahan sudah terendam hingga ke dalam rumah,” katanya.
Banjir ini kata Yogi, merupakan air kiriman dari hulu sungai.
Baca Juga: Duh, Jalan Provinsi di Kabupaten Banyumas Nyaris Putus Karena Longsor
“Jam 7 pagi air kembali naik namun sekarang alhamdulillah sudah surut kembali,” jelasnya.
Pantauan di lapangan, selain merendam puluhan rumah, air banjir juga menutup akses jalan penghubung antar Desa Sindanghayu dan Ciherang Kecamatan Banjarsari.
Berita Terkait
-
Hujan Deras Kepung Jakarta, 48 RT Masih Terendam Banjir Hingga Minggu Siang
-
Banjir Lumpuhkan Sejumlah Rute Transjakarta, Penumpang Diimbau Cek Aplikasi
-
38 Perjalanan Kereta Api Batal Akibat Banjir, Bisa Refund Tiket 100 Persen
-
Banjir Putus Akses ke Tanjung Priok, Polisi Izinkan dan Kawal Pemotor Masuk Tol
-
Banjir di Jalur Rel Semarang, Sejumlah Perjalanan Kereta Api dari Jakarta Dibatalkan dan Dialihkan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Dilamar Partai Gema Bangsa, Sudirman Said: Tema Desentralisasi Politik Sangat Tepat
-
4 Tips Belanja Sayur Online Dari Rumah, Pilih Toko Tepercaya Seperti BlibliFresh
-
Fakta-fakta di Balik Video Viral Pengeroyokan Guru: Ada Tantangan Duel Jantan Saat Jam Istirahat
-
Basarnas Pantau Ketat Kebakaran di Kedalaman Tambang Emas Pongkor
-
Dirjen Politik Kemendagri Akmal Malik Ajak Kepala Daerah Wujudkan Asta Cita Bidang Ketahanan Pangan