SuaraJabar.id - Anak kembar siam asal Kabupaten Garut yakni Ai Putri Dewi Ningsih dan Ai Putri Anugrah mendapat bantuan kursi roda dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Bantuan kursi roda bagi anak kembar siam itu diberikan melalui Jabar Quick Response (JQR).
"Kami berikan tiga kursi roda, satu untuk di dalam rumah, satu untuk di luar dan satu lagi untuk latihan keseimbangan berjalan," ujar Ketua Umum JQR Bambang Trenggono dikutip dari Antara, Rabu (24/11/2021).
Sebelumnya diberitakan, kondisi anak kembar asal Garut tersebut sempat menyita perhatian Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil bahkan sempat menghubungi anak kembar siam itu melalui video call.
"Sebelumnya mereka telah video call dengan pak Ridwan Kamil," ujarnya.
Kursi roda khusus yang digunakan merupakan bantuan dari galang dana yang dilakukan oleh Jabar Quick Response (JQR) bersama dengan Rumah Yatim.
Irwan (42), ayah kandung dari gadis kembar siam menjelaskan bahwasanya hingga saat ini, kondisi kesehatan Putri dan Dewi cukup baik, hanya saja kedua putrinya tersebut masih kesulitan untuk menyeimbangkan diri.
“Kondisi kesehatan Putri dan Dewi baik untuk sekarang ini, kalaupun ada masalah, saya langsung konsultasi juga dengan pihak Puskesmas,” ujar Irwan.
Baca Juga: Promosikan Potensi Ekonomi Jabar, Ridwan Kamil Bakal Zoom Meeting dengan Pengusaha Ukraina
Tak lupa Irwan mengucapkan banyak terima kasih kepada JQR dan Rumah Yatim yang telah memberikan bantuan dan perhatian kepada putri kembarnya.
Ai Putri Dewi Ningsih disapa Dewi dan Ai Putri Anugrah disapa Putri merupakan anak kembar siam, secara medis kedua anak ini dinilai merupakan satu-satunya kembar siam di Indonesia yang bisa bertahan hidup dengan kondisi yang sehat.
Pada 29 Oktober 2021 mereka baru saja merayakan ulang tahunnya yang kedelapan dan di usia tersebut mereka berharap agar tidak merepotkan ayahnya lagi.
Berita Terkait
-
Thom Haye dan Keluarga Dapat Ancaman Pembunuhan, Polda Jabar Buka Suara
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
GBLA Siaga Satu, Polda Jabar Ambil Alih Keamanan Duel Panas Persib vs Persija
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Viral Screenshot Jokowi Minta Jangan Dipenjara Soal Ijazah Palsu, Ini Fakta Sebenarnya
-
Penderita Obesitas Dapat Ikuti Program Penurunan Berat Badan Berbasis Semaglutide, Apa Itu?
-
Kabar Gembira Warga Bogor Barat: Akhir dari Era 'Jalur Neraka' Dimulai dengan Anggaran Rp100 Miliar
-
Hasil Pertemuan Rudy Susmanto dan Pengusaha: Sepakat Hibahkan Lahan, Siap Lobi Dedi Mulyadi
-
Dorong Lapangan Kerja Baru, Pemkab Bogor Buka Ruang Kolaborasi Seluas-luasnya Bagi Swasta