SuaraJabar.id - Wardini Nurjaman (28), sopir truk asal Kampung Nagrak RT 02 RW 12 Desa Bongas, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB) menjadi korban kekerasan oknum petugas penjaga pos penyekatan perbaikan jalan pada Kamis (25/11/2021).
Aksi tak menyenangkan itu dialami korban sekitar pukul 03.00 WIB d Jalan Pasir Meong, Kecamatan Cililin, Bandung Barat. Ia dipukul pada bagian kepala menggunakan benda tumpul hingga mengalami luka pada bagian kepala. Korban mendapat perawatan intensif di rumah sakit.
"Betul ada satu orang terluka, kini sudah mulai pulih. Korban juga sudah lapor. Kita sedang selidiki," kata Kapolsek Cililin, AKP Deni Nurcahyadi saat dihubungi pada Jumat (26/11/2021).
Deni mengungkapkan, kejadian kekerasan itu bermula ketika korban mengendarai mobil truk melintas di lokasi kejadian. Di tempat itu ada empat orang pemuda yang bertugas untuk membuka tutup jalur proyek perbaikan jalan.
Seorang petugas menghampiri menghampirinya dengan maksud untuk meminta uang seikhlasnya.
Namun korban tak memberi uang sehingga menimbulkan cekcok yang berujung pelemparan benda tumpul ke arah korban hingga luka di bagian kepala.
"Petugas "ngencleng" datang dan minta sumbangan karena korban sudah beberapa kali lewat belum beri uang receh. Tapi korban menolak dan menyebut bahwa petugas sudah digaji. Hal itu memicu cekcok dan pemukulan terhadap korban," ungkap Deni.
Dikatakannnya, polisi saat ini sudah melakukan pemeriksaan terhadap korban termasuk mengantongi hasil visum luka di bagian kepala. Sementara pelaku saat ini masih dalam pengejaran aparat.
"Belum diketahui pelakunya, kami sedang proses penyelidikan. Diduga warga sekitar yang diberdayakan menjaga perbaikan. Kita sedang proses penyelidikan," pungkasnya.
Baca Juga: Rombongan Moge Ribut dengan Supir Truk, Netizen Fokus ke Polisi: Katanya Tak Boleh Dikawal
Berita Terkait
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Tol Padaleunyi Terapkan Contraflow Selama 10 Hari Pemeliharaan Jalan, Cek Jadwalnya
-
Viral Pencurian Brutal di Lampu Merah Tanjung Priok, Sopir Pasrah Pilih Tak Keluar Truk
-
Jalan Ambles di Pekapuran Menuju Juanda Terbengkalai, Warga Minta Kepastian Perbaikan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Kronologi Dua Polisi Gugur Saat Menjalankan Tugas Kemanusiaan di Longsor Cisarua
-
7 Fakta Dua Polisi Gugur di Longsor Cisarua, Tertabrak Truk TNI Saat Tugas Kemanusiaan
-
Amal Mulia Salurkan Bantuan Bagi Ratusan Ribu Penerima Manfaat di Dalam dan Luar Negeri
-
16 Jenazah Dievakuasi, Tim SAR Terus Sisir 80 Korban yang Masih Tertimbun di Cisarua
-
80 Orang Masih Tertimbun, Basarnas Kerahkan Pasukan Khusus dan Robot Udara ke Bandung Barat