SuaraJabar.id - Persib Bandung gagal merebut posisi puncak klaseemn sementara BRI Liga 1 2021 usai kalah dari Arema FC dengan skor 0-1 pada laga yang digelar di e-14 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (29/11/2021) malam.
Gol semata wayang Arema dalam laga itu dicetak Dendi Santoso pada menit ke-17 yang sukses membawa Arema FC naik ke peringkat kedua.
Gagal merebut posisi puncak klasemen dari Bhayangkara FC, Persib juga harus puas turun ke posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 musim ini.
Pada awal babak pertama, Arema FC melakukan tekanan terlebih dahulu ketika gelandang Ridwan Tawainell berhasil melepaskan tendangan dari luar kotak penalti namun masih bisa diamankan oleh kiper Persib Bandung Teja Paku Alam.
Baca Juga: Arema FC Tempel Pucak Klasemen Setelah Hempaskan Persib Bandung dengan Sebiji Gol
Pada 15 menit babak pertama, Arema FC lebih sering memegang bola dan penyerang Carlos Fortes memiliki peluang emas ketika menerima umpan lambung dari Muhammad Rafli namun sundulannya masih melambung di atas mistar gawang Persib Bandung.
Setelah sempat tertekan, Persib Bandung berhasil menciptakan peluang pertama ketika Esteban Vizcarra melepaskan tembakan dari luar kotak penalti namun masih ditepis oleh kiper Arema Addilson Maringa.
Setelah sempat memberikan tekanan, Arema FC berhasil unggul lebih dulu pada menit 17 ketika Dendi Santoso melepaskan tendangan yang tak kuasa dibendung oleh Teja Paku Alam dan membuat skor menjadi 1-0.
Tertinggal lebih dulu, Persib berusaha melakukan tekanan dan Wander Luiz berhasil menciptakan peluang pada menit 30 ketika menerima umpan dari Marc Klok, namun sundulannya masih bisa ditepis Addilson Maringa.
Hingga babak pertama usai, Persib Bandung tidak mampu untuk menyamakan kedudukan yang membuat skor berkesudahan 1-0 untuk keunggalan Arema FC pada paruh pertama.
Baca Juga: Menang Tipis di Maguwoharjo, Arema FC Naik ke Peringkat Dua Salip Persib
Pada awal babak kedua, Persib Bandung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu namun belum ada peluang emas yang bisa berbuah menjadi gol penyeimbang.
Meski sempat tertekan, Arema FC bisa menciptakan peluang pertama pada babak kedua ketika Muhammad Rafli berhasil melepaskan tembakan yang masih bisa ditepis oleh Teja Paku Alam.
Arema FC kembali memiliki peluang emas pada menit 63 ketika Muhammad Rafli yang berdiri bebas di kotak penalti Persib berhasil melakukan sundulan, namun upaya tersebut bisa kembali dihalau oleh Teja Paku Alam.
Muhammad Rafli menciptakan peluang ketiganya pada babak kedua ketika berhasil melepaskan tembakan di dalam kotak penalti, namun tendangannya tersebut masih membentur mistar gawang Persib.
Hingga akhir babak kedua, Persib Bandung tak mampu mendapatkan gol penyeimbang yang membuat skor berkesudahan 1-0 untuk keunggulan Arema FC.
Kemenangan ini membawa Arema FC tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhirnya di Liga 1, sedangkan bagi Persib Bandung ini merupakan kekalahan keduanya pada musim ini setelah sebelumnya dikalahkan Persija Jakarta pada pekan ke-12. [Arema]
Berita Terkait
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
-
3 Pemain PSBS Biak Gacor di Tengah Musim BRI Liga 1, Pindah Klub Tahun Depan?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024