Scroll untuk membaca artikel
Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 15 Desember 2021 | 17:30 WIB
Viral video erupsi gunung tangkuban perahu. (Tiktok/@nanang_airu94)

SuaraJabar.id - Publik dihebohkan sebuah video viral di Tiktok yang memperlihatkan detik-detik Gunung Tangkuban Perahu Erupsi.

Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @nanang_airu94, Minggu (12/12/2021).

Video tersebut memperlihatkan Gunung Tangkuban Perahu mengeluarkan awan panas.

Warga berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

Baca Juga: Ini Hal yang Perlu Diketahui di Minimarket Korea, Salah Satunya Lemari Penghangat Minuman

Orang-orang di sekitar Gunung Tangkuban Perahu tampak panik, mereka berlarian keluar dari tempat wisata tersebut.

Video tersebut direkam oleh seorang wanita yang memakai kerudung berwarna putih.

Viral video erupsi gunung tangkuban perahu. (Tiktok/@nanang_airu94)

Terkait video viral tersebut, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat (KBB) Duddy Prabowo memastikan aktif Gunung Tangkuban perahu masih normal.

"Saya sudah kontak petugas pos pantau Gunung Tangkuban Perahu, kondisi masih normal," jelas Duddy, dikutip dari ayobandung.com--jaringan Suara.com.

Berdasarkan laporan pos pantau, per 13 Desember 2021, tingkat aktivitas Gunung Tangkuban Perahu berada di level 1 atau normal.

Baca Juga: Senggol Pijakan Lokomotif di Jalan, Pajero Sport Terkoyak, Kondisinya Diluar Dugaan

Duddy Prabowo mengimbau agar masyarakat tak mudah terpancing isu.

"Kepada masyarakat jangan mudah terpancing isu, silahkan komunikasi langsung dengan BPBD atau PVMBG," pungkasnya.

Load More