SuaraJabar.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, sebagai bank yang senantiasa menjunjung nilai luhur dan semangat perjuangan perempuan, turut merayakan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2021.
Komitmen tersebut diwujudkan dalam acara “Berbagi Bahagia Bersama BRI”, yang diselenggarakan di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Mulia 3, Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, BRI memberikan bantuan berupa sembako hingga perlengkapan dan santunan kepada warga binaan sosial panti, yang berjumlah 400 orang.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Srikandi BRI tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada para perempuan hebat yang berasal dari berbagai kalangan. Program dan kegiatan CSR BRI Peduli yang dilakukan bersama warga panti di PSTW Budi Mulia 3 ini diharapkan dapat mendukung peningkatan peran pemberdayaan perempuan Indonesia.
Srikandi BRI sendiri merupakan sebuah komunitas bagi karyawan wanita di BRI, yang didirikan sejak 23 April 2020. Komunitas ini bergerak menjalankan berbagai program strategis dalam rangka meningkatkan kapabilitas perempuan.
Baca Juga: Contact Center Bank BRI BRI Raih 14 Penghargaan dari ICCA
Hari Ibu penting untuk dimaknai secara mendalam, sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya peran perempuan selama ini. Dalam implementasinya, BRI juga menerapkan budaya kerja yang menjunjung tinggi perempuan.
Bank yang baru saja berulang tahun ke-126 ini senantiasa memperjuangkan keadilan dan kesetaraan gender dalam organisasi. Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan produktif di lingkungan perusahaan.
Belum lama ini, BRI pun mendapat penghargaan UN Women 2021 Indonesia WEPs (Women’s Empowerment Principles) Awards untuk kategori Community Engagement and Partnership. Prestasi ini membuktikan komitmen BRI atas dukungannya terhadap perempuan dan kesetaraan gender.
Selain itu, bukti nyata lainnya juga dibuktikan dari komposisi SDM, khususnya jumlah pekerja perempuan di BRI, yakni sebanyak 42,36% untuk karyawan perempuan dan 57,64% untuk pria.
Dalam Berbagi Bahagia Bersama BRI tersebut, meskipun acara dilaksanakan pada situasi pandemi, namun kegembiraan warga binaan sosial panti tetap menunjukkan antusiasme yang tinggi.
Baca Juga: Rincian Lengkap Biaya Admin Bank BRI
Kegiatan juga dilaksanakan dengan suasana hangat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Sebelum acara berlangsung, seluruh partisipan yang hadir dipastikan sehat dan telah menjalankan tes antigen dengan hasil negatif Covid-19.
Berita Terkait
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan CEO Terbaik untuk Pembiayaan Berkelanjutan
-
OPPO Run 2024 di Bali Pecah Rekor! 5.000 Pelari dari 23 Negara Ikut Meramaikan
-
Kapan Hari Ibu Dirayakan, 22 Desember atau Bulan Mei?
-
Temukan Rekomendasi Salon hingga Restoran Terdekat dengan Sabrina BRI
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024