SuaraJabar.id - Kecamatan Lawang bisa menjadi opsi berlibur ketika mengunjungi Malang. Ada banyak tempat asyik untuk rehat dari rutinitas sehari-hari. Salah satunya Kebun Teh Lawang.
Lawang merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Malang. Letaknya berada di daerah pegunungan, yang dikelilingi Gunung Arjuno dan Gunung Semeru. Pada zaman kolonial, Lawang kerap jadi lokasi persinggahan.
Tak heran banyak bangunan kuno peninggalan Belanda di Lawang. Arsitektur Eropa sangat kental pada bangunan yang hingga kini masih terjaga, seperti Stasiun Lawang, Griya Bina Lawang, Hotel Niagara hingga Gereja Jago.
Selain itu, Lawang memiliki sejumlah tempat wisata, seperti Pemandian Kalireco, Agro Tawon Wisata Petik Madu, Desa Wisata Krabyakan dan Kebun Teh Wonosari.
Baca Juga: 5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Kebun Teh Kemuning, Wisata Alam di Jawa Tengah
Kebun Teh Wonosari secara administratif berada di Desa Toyomarto, kecamatan Singosari dan Desa Wonorejo, kecamatan Lawang. Dua kecamatan ini memang berbatasan. Maka dari itu, karena nama Lawang lebih terkenal, Kebun Teh Wonosari juga disebut dengan Kebun Teh Lawang.
Artikel ini akan membahas secara khusus Kebun Teh Wonosari atau Kebun Teh Lawang. Lokasi ini merupakan salah satu wisata pilihan ketika berada di Malang. Jaraknya sekitar 20 kilometer dari Stasiun Malang Kota.
Pesona Kebun Teh Lawang
Kebun Teh Lawang atau Kebun Teh Wonosari menawarkan keindahan alam yang enak dipandang mata. Udaranya pun sejuk. Suasana ini cocok untuk sejenak menyingkir dari hiruk pikuk aktivitas kota yang panas.
Kebun Teh Wonosari memiliki sederet fasilitas menarik, seperti jogging track, lapangan voli, tennis hingga lapangan sepak bola. Ada pula kendaraan ATV, paintball, berkuda, flying fox dan berbagai wahana yang bisa jadi pilihan.
Baca Juga: Warga Malang Diduga Terpapar Omicron, Korban Pengeroyokan Ditetapkan Tersangka Pencabulan
Bukit Kuneer cocok untuk anak-anak muda yang hobi post foto di instagram. Ada spot-spot cantik yang bisa menjadi latar dari foto sendiri atau bersama teman dan keluarga.
Berita Terkait
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI