SuaraJabar.id - Persib Bandung harus mengakui keunggulan Bhayangkara FC ketika keduanya bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (7/2/2022).
Pada laga itu, Bhayangkara FC menang melalui gol semata wayang yang dicetak Sani Rizki Fauzi di menit 75.
Dengan raihan tiga poin penuh dali laga kontra Persib, Bhayangkara FC menggusur Arema FC dari puncak klasemen berbekal keunggulan satu poin, sedangkan Persib tertahan di urutan kelima tertinggal selisih gol dari Persebaya Surabaya meski sama-sama memiliki 43 poin.
Babak pertama berakhir dengan skor kacamata setelah peluang bagus yang diciptakan Frets Butuan gagal dimanfaatkan Beckham Putra di muka gawang Bhayangkara FC, sebaliknya kesempatan Ezechiel N'Douassel berakhir digagalkan oleh kiper Persib Teja Paku Alam.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Jinakkan Persib Bandung, Bhayangkara FC Naik Lagi ke Puncak Klasemen BRI Liga 1
Bhayangkara mulai menunjukkan dominasi permainan di babak kedua setelah memasukkan duo Surabaya, Andik Vermansah dan Evan Dimas Darmono.
Pada menit ke-58, The Guardians nyaris memecahkan kebuntuan ketika menciptakan kemelut di depan gawang Persib, sayang penyelesaian Hansamu Yama masih bisa ditangkis oleh Teja.
Teja tampil begitu gemilang mengawal gawang Persib dan kembali melakukan penyelamatan apik kala menepis bola tembakan Melvin Platje tujuh menit kemudian.
Sayangnya, penampilan solid kiper berusia 27 tahun itu harus dirusak oleh ketika Sani Rizki mencetak gol semata wayang untuk Bhayangkara pada menit ke-75.
Setelah memenangi duel dengan Victor Igbonefo untuk memperebutkan bola umpan kiriman Andik, Sani Rizki mampu melakukan satu pengendalikan sebelum melesakkan tembakan penyelesaian ke dalam gawang Persib.
Baca Juga: Skor 0-0, PSIS Semarang Dipaksa Main Imbang Lawan Persik Kediri
Setelah tertinggal, Maung Bandung semakin bernafsu membongkar pertahanan lawannya, termasuk ketika Frest memperoleh peluang emas pada menit ke-81 saat berhasil menerobos hingga berhadapan satu lawan satu dengan kiper Awan Setho Raharjo, sayangnya keputusannya melepaskan umpan ketimbang menyelesaikan sendiri berujung dengan tak ada rekannya menjangkau bola. [Antara]
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Anco Jansen Pernah Jadi Korban Kedzaliman Klub Liga 1, Kini Dia Menghina Indonesia
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Prestasi Anco Jansen Selama di Liga 1 Indonesia, Eks PSM Makassar yang Sangat Menghina Indonesia
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar