SuaraJabar.id - Tenaga kesehatan, khususnya perawat dinilai memiliki peran besar dalam penanganan pandemi COVID-19.
Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, dirinya berharap para perawat terus memberikan layanan yang terbaik untuk para pasien. Hal itu agar kasus Covid-19 di Kota Bandung bisa kembali menurun dan berubah menjadi endemi.
Harapan itu disampaikan Yana saat menghadiri Musyawarah Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Bandung di Bale Kambang, Hotel Karang Setra Kota Bandung, Sabtu (5/3/2022) yang digelar secara hybrid.
“PPNI bisa ikut bekerja sama dengan Pemkot Bandung dalam membantu memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien Covid-19 bergejala ringan yang melakukan isolasi mandiri terpadu di Green Kawaluyaan,” harap Yana.
Baca Juga: Prediksi Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh di BRI Liga 1 Malam Ini
Perlu diketahui, hingga Jumat 4 Maret 2022, kasus positif aktif di Kota Bandung mencapai 11.682. Jumlah tersebut telah menurun sebanyak 819 kasus dibandingkan hari sebelumnya.
Yana juga berterima kasih kepada para perawat yang telah menjadi garda terdepan penanggulangan Covid-19.
“Kiprah perawat saat pandemi sangatlah penting. Bapak dan ibu perawat telah berkontribusi signifikan dalam memberikan layanan kesehatan dalam penanganan Covid-19. Mulai dari tingkat fasyankes hingga tingkat perawatan kritis di rumah,” ungkap Yana.
Untuk itu juga, Yana berharap melalui Musda PPNI Kota Bandung ini dapat memberikan makna positif dan meningkatkan profesionalisme dunia keperawatan di Kota Bandung.
“Semoga Musda keenam ini bisa berjalan dengan baik dan menghasilkan pengurus yang nantinya bisa memperjuangkan peningkatan kompetensi perawat di Kota Bandung,” tutur Yana.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan di Bandung Rasanya yang Paling Bikin Ngiler, Ini Daftarnya!
Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PPNI Kota Bandung, Ani Rasiani mengungkapkan, musda kali ini mengusung tema “Perawat hebat, Bandung sehat berkeadilan”.
“Tema Musda kali ini menekan pemerataan kesehatan di Kota Bandung. Artinya perawat selalu siap dalam keadaan apapun, dan menjadi wadah mempersatukan profesionalisme pembangunan kesehatan bangsa,” jelas Ani.
Berita Terkait
-
Nick Kuipers dan Luizinho Passos Tinggalkan Persib, Bojan Hodak Bakal Menyusul?
-
Resmi Tinggalkan Persib, Luizinho Passos: Bobotoh Bahan Bakar di Masa Sulit
-
Mirip Rencana PT LIB, Nasib 'Tragis' Son Heung-min Usai Juara Liga Europa
-
Bencana Longsor di Nagreg, Kantor Desa dan Rumah Warga Rusak Berat
-
Hadiri Sidang Perdana Gugatan Perdata Terhadap Ridwan Kamil di PN Bandung, Lisa Mariana Minta Doa
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
Terkini
-
Rezeki Dadakan Jumat Malam! 2 Link Dana Kaget Siap Diklaim
-
Kadis Dinsos Bogor: PSK Enggak Perlu Dikirim ke Sukabumi atau Cirebon, Kita Tampung Sendiri
-
Cianjur Selatan Segera Mekar! Bupati Wahyu Genjot Pembangunan Syarat DOB
-
Blue Matter Trio dan Kinematics Juarai The 5th Papandayan International Jazz Competition 2025
-
Didukung KUR BRI, Pengusaha Sleman Ini Sukses Sulap Kelor Jadi Olahan Pangan Berkhasiat