Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 08 Maret 2022 | 15:58 WIB
ILUSTRASI - Hujan es Surabaya [Foto: Antara]

SuaraJabar.id - Fenomena hujan es dilaporkan terjadi di beberapa daerah di Kota Bandung, Jawa Barat pada Selasa (8/3/2022).

Dari pantauan, butiran es turun bersamaan dengan hujan deras dan angin kencang sekitar pukul 15.00 WIB di wilayah Antapani.

Sementara itu, nyaris seluruh wilayah Kota Bandung diguyur hujan pada waktu bersamaan.

Dalam prakiraan cuaca Bandung hari ini, BMKG menyatakan, Kota Bandung akan dilanda hujan petir pada sore hari. Hujan akan berangsur ringan dan masih akan mengguyur hingga malam hari.

Baca Juga: Anaknya Dipolisikan, Ibunda Doni Salmanan: Orang yang Baik Pasti Diberi Jalan Terbaik

Pengendara, terutama roda dua, diminta berhati-hati karena hujan besar bisa menganggu jarak pandang.

Menurut BMKG, fenomena hujan es merupakan fenomena yang biasa terjadi pada masa transisi musim hujan ke musim kemarau.

Biasanya satu hari sebelum hujan es terjadi, udara di suatu tempat pada malam hari hingga pagi akan terasa panas.

Hal itu diakibatkan adanya radiasi matahari yang cukup kuat dari perbedaan suhu udara dan disertai kelembaban yang tinggi.

Pagi hari akan tumbuh awan Cumulus atau awan putih berlapis, dan di antara awan tersebut ada satu jenis awan berwarna abu menjulang tinggi.

Baca Juga: 8 Momen Penggunaan Jas Hujan yang Bikin Geleng-Geleng Kepala, Serba Absurd Abis

Selanjutnya awan itu akan berubah warna menjadi abu kehitaman yang dikenal dengan nama awan cumulonimbus.

Biasanya hujan yang pertama kali turun adalah hujan deras secara tiba-tiba.

Warganet Bandung ramai-ramai mengunggah foto dan video fenomena hujan es di Bandung yang terjadi di wilayah Antapani.

Load More