SuaraJabar.id - Seorang pria bernama Cecep (40) alias Japrot menjadi sorotan publik usai berhasil menangkap seekor ikan mas berukuran jumbo penghuni Situ Kubang di Kampung Kutamaneuh, Desa Cikujang, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi.
Video Japrot menangkap ikan mas jumbo itu diunggah ke jejaring media sosial Facebook dan sempat menjadi viral.
Japrot sendiri menangkap ikan mas jumbi tersebut dengan cara dipancing pada Senin (7/3/2022) kemarin.
Pada awalnya, yang menjadi target warga Kampung Babakanciburial RT 01/01, Desa Cikujang, Kecamatan Gunungguruh adalah ikan nila.
Namun yang terjadi di luar dari perkiraannya. Umpan pelet di ujung pancingnya itu disambar seekor Ikan Mas berukuran jumbo.
"Awalnya lagi mancing nila eh nyangkut sama ikan mas, kalau umpannya biasa pakai pelet,” ujarnya dikutip dari Sukabumiupdate.com--jejaring Suara.com, Rabu (9/3/2022).
Japrot pun belum bisa memastikan berapa bobot Ikan Mas yang ditangkapnya itu. Saat ini ikan tersebut masih ada di kolam ikan dan rencananya mau dipelihara.
“Yang kemarin belum dikilo, Ikan ada di kolam, rencananya mau dipelihara," tuturnya.
Menurut dia, Situ Kubang bukan tempat yang asing baginya karena kalau tak ada kerjaan dia akan pergi memancing di tempat itu. Sebelum mendapat ikan mas tersebut, Japrot mengaku pernah mendapatkan Ikan Mas yang beratnya 8 Kg sekitar enam tahun yang lalu.
Baca Juga: Ratusan Rumah di Sukabumi Rusak Akibat Tanah Bergerak
Japrot menyebut, kemungkinan ada yang menebar bibit ikan sehingga banyak ikan mas besar yang hidup di Situ Kubang.
“Jadi kalau sebelum mancing biasanya para pemancing itu menebar dulu Ikan Mas ataupun ikan nila, seperti 2 minggu ke belakang ada nebar 20 kg. Jadi ikan yang hidup di situ ukurannya besar-besar,” jelasnya.
Japrot bersama pemancing lainnya menganggap ikan mas yang berhasil ditangkap tersebut merupakan ikan mas biasa.
"Zaman sekarang mah udah berubah, ga ada mitos terkait ikan itu. Kalau zaman dulu iya, 50 tahun ke belakang. Banyak cerita di Situ Kubang itu ada ikan gede dan ada ikan lubang sebesar pohon kelapa juga," jelasnya.
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi HP Entry Level Harga Rp 1 Jutaan dengan Baterai Jumbo Awet hingga 2 Hari
-
5 HP Entry Level yang Baterainya Jumbo Awet 2 Hari, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial