SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat M. Ridwan Kamil mengaku berduka dan kehilangan atas meninggalnya Guru Besar Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Prof Asep Warlan Yusuf.
"Secara pribadi dan atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kami menyampaikan duka cita yang sangat mendalam, pada keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," kata dia di Bandung, Selasa (15/3/2022).
Prof Asep sosok pemikir dan cendekiawan. Almarhum semasa hidupnya juga duduk dalam Dewan Eksekutif Tim Akselerasi Pembangunan (TAP) bentukan Ridwan Kamil.
Ia mengaku pertemuan terakhir pihaknya dengan almarhum terjadi pada Januari 2022.
"Terakhir itu saya dan almarhum banyak berdiskusi terkait IKN. Beliau menyampaikan banyak hal terkait IKN," katanya dikutip dari Antara.
Pertemuan lainnya terjadi saat pihaknya bersama para tokoh Sunda menggelar dialog kebinekaan di Taman Hutan Raya (Tahura) Ir. H. Djuanda Kabupaten Bandung, 25 Januari 2022.
"Beliau juga hadir di situ," katanya.
Ridwan Kamil juga menyampaikan sosok Asep Warlan tokoh intelektual terbaik dan inspiratif.
"Mudah-mudahan ada sosok pengganti beliau, yang menjadi inspirasi buat kaum intelektual," kata dia.
Ia berharap, ada sosok yang bisa menggantikan posisi Asep Warlan, mengingat sumbangsih pemikiran almarhum pada pembangunan Jawa Barat begitu besar.
Sebelum meninggal dunia, Asep Warlan telah menjalani perawatan selama satu bulan akibat sakit yang dideritanya.
Asep Warlan mengembuskan nafas terakhir di ICU Rumah Sakit Umum Pusat Dr Hasan Sadikin Bandung pada usia 61 tahun.
Baca Juga: Ternyata Presiden Jokowi Batal Kunjungi Vaksinasi SD Negeri 004 Sepaku, Anak-anak Kecewa
Berita Terkait
-
Videonya Nonton Persija Menang Viral, RK Justru Sedih karena Ini
-
Gilang Bhaskara Parodikan Ridwan Kamil Simulasi Aplikasi Curhat: Ngemeng-ngemeng
-
RK Mau Ubah Sampah di TPST Bantargebang Jadi Bongkahan, Bisa Jadi Pengganti Batako
-
Punya Jabatan di Pemerintah, Raffi Ahmad Cuma Senyum Dituntut Ridwan Kamil Fasilitasi Konser Taylor Swift
-
Bukan saat Persija Cetak Gol Langsung, Momen Ridwan Kamil Selebrasi ketika Tayangan Ulang Jadi Gunjingan
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan