SuaraJabar.id - Nia Ramadani dirumorkan bercerai dengan Ardi Bakrier. Kabar ini muncul saat keduanya masih menjalani hukuman atas kasus narkoba.
Namun rumor perceraian itu dibantah oleh Tere Wienathan. Menurut asisten Nia Ramadhani tersebut, hubungan rumah tangga Ardie Bakrie malah semain harmonis.
Tere bahkan mengatakan bahwa Nia Ramadhani malah tertawa mendengar rumor perceraian tersebut.
"Ya aku sudah bilang ke mereka. Mereka ketawa saja sih," ujar Tere mengutip dari Suara.com, Jumat (18/3/2022).
Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie menikah pada 1 April 2010. Artis bernama lengkap Prianti Nur Ramadhani menikah dengan Ardie Bakrie di usia 20 tahun.
Pasangan ini dianugerahi tiga orang anak, Mikhayla Zalindra Bakrie yang lahir pada 2012, Mainaka Zanatti Bakrie dan si bungsu Magika Zalardi Bakrie.
Sebelum tersandung kasus narkoba, kehidupan rumah tangga Nia dan Ardie bisa dibilang bikin iri publik yang melihatnya.
Kedua pasangan ini kerap mengumbar momen kemesraan di depan publik. Di akun Instagram miliknya, Nia beberapa kali mengunggah foto kehangatan antara ia bersama suami dan ketiga anaknya.
Seperti saat keluarga kecil ini asyik jelajah alam di salah satu tempat. Dari postingan yang diunggah pada 5 April 2021, Nia dan Ardi bersama tiga buah hatinya begitu sangat menikmati aktivitas alam tersebut.
Di postingan yang lain, tampak Nia tengah memeluk mesra sang suami dan membubuhkan caption, "11 years anniversary..Let’s grow together.. #Alhamdulillah," tulis Nia.
Lalu ada juga foto saat keluarga kecil ini tengah berlibur di luar negeri saat musim dingin.
"Looking forward to another ski trip. Bismillah boys udah bisa join," tulis Nia di foto yang ia unggah pada 12 Januari 2021.
Bahkan hubungan Nia Ramadhani dengan keluarga besar mertuanya juga terlihat mesra. Hal ini terlihat saat Nia membagikan momen perayaan ulang tahun Abu Rizal Bakrie ke-74 pada 18 November 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran