SuaraJabar.id - Salah satu pengeroyok Ade Armando di aksi demo 11 April 2022 kemarin ialah warga Sukabumi dengan inisial AL. Terduga pengeroyok ini merupakan warga Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi.
Pihak keluarga menyebut AL berangkat ke Jakarta pada Ahad lalu, 10 April 2022.
Kepala Kepolisian Sektor Tegalbuleud Ajun Komisaris Polisi Deni Miharja mengatakan informasi tersebut diperoleh setelah pihaknya melakukan pengecekan ke rumah orang tua AL pada Senin sekira pukul 21.00 WIB.
Orang tua AL kepada polisi menyebut bahwa anaknya itu berangkat dari rumah mengendarai sepeda motor menuju Surade, Kabupaten Sukabumi. Dari Surade, AL berangkat ke Jakarta bersama rekan-rekannya.
Baca Juga: Pendarahan Otak Belakang, Kapolda Metro Jenguk Ade Armando di RS Siloam Semanggi
"Orang tuanya membenarkan AL (yang dimaksud) adalah anaknya," kata Deni mengutip dari Sukabumi Update--jaringan Suara.com, Selasa (12/4/2022).
Dari foto terduga pelaku AL yang tersebar di sosial media, ia tampak menggunakan atribut oganisasi Paguyuban Jampang Tandang.
Menyikapi hal tersebut, Ketua DPP Jampang Tandang Hendra Permana membenarkan salah satu pria yang fotonya beredar sebagai salah satu pelaku, mengenakan seragam Paguyuban Jampang Tandang.
Namun menurut Hendra, secara organisasi, Jampang Tandang tidak pernah mengeluarkan instruksi untuk ikut dalam unjuk rasa di Jakarta maupun daerah lainnya.
Sementara itu, Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo memastikan siapa saja yang terlibat dalam insiden pemukulan Ade Armando bakal diproses hukum.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah CNN Memberitakan Pengeroyokan Ade Armando Dilakukan Ormas?
“Akan ditangani oleh Polda Metro Jaya. Siapapun yang terbukti melakukan perbuatan pidana akan diproses,” kata Dedi.
Berita Terkait
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Tukang Parkir SMP Beri Pesan Menohok ke Dedi Mulyadi: Jangan Cuma Ingin Terpilih
-
Didatangi Nenek Berhijab Pink dari Jauh, Dedi Mulyadi Syok : Cari Duda Sampai Sini?
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI