SuaraJabar.id - Sekelompok pemuda di Tasikmalaya diciduk polisi ketika tengah membangunkan sahur di Jalan Cisalak Kelurahan Nagarasari Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Minggu (17/04/2022) dini hari.
Mereka disiduk lantaran diduga kuat melakoni aktivitas membangunkan sahur di kota berjuluk Kota Santri tersebut dalam kondisi mabuk minuman keras.
"Saat kami Patroli dan lewat ke lokasi tersebut, ada kecurigaan kepada beberapa remaja yang sedang bangunkan sahur sambil menabuh beduk," ujar Katim 2 Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Ipda Azis Kartaji
Ia selanjutnya menjelaskan bahwa setelah dilakukan pemeriksaan didapati beberapa gelas miras jenis tuak dan 1 liter tuak yang belum mereka konsumsi.
Baca Juga: Wali Kota Tasikmalaya Heran Sukasirna Purabatu Bisa Terendam Banjir hingga Setinggi Dua Meter
"Barang buktinya kami amankan, sedangkan beberapa remaja diberikan pembinaan agar tidak mengulangi lagi bangunkan sahur sambil tenggak miras, karena dapat memicu terjadinya keributan," jelasnya.
Kemudian Patroli berpapasan dengan beberapa sepeda motor knalpot bising dan diantaranya ada yang membawa alat seperti tongkat diduga akan melakukan keributan.
"Mereka kami kejar dan dapat diamankan disekitar Jalan HZ. Mustofa, berikut sepeda motor dan tongkat bambunya," ujarnya.
Ia menjelaskan menjelang pagi, Patroli Tim Maung Galunggung mengamankan 3 unit sepeda motor knalpot bising dan 2 pelaku yang membawa tongkat bambu.
"Semua barang bukti dan pelaku kami serahkan ke Sat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya.
Baca Juga: Kisah Para Musaharati, Penjaga Tradisi Unik di Suriah 1 Jam Sebelum Sholat Subuh di Bulan Ramadhan
Patroli Tim Maung Galunggung melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai upaya Polres Tasikmalaya Kota dalam upaya menjaga Kondusifitas Kamtibmas selama Bulan Suci Ramadhan dengan sasaran Penyakit Masyarakat (Pekat) dan Kelompok Berandalan Bermotor.
Berita Terkait
-
Desak Tutup Pabrik Miras, Fraksi PKS: Banten Tempat Ulama Besar dan Santri
-
Urgensitas Perda Tasikmalaya dan Teror Geng Motor yang Belum Usai
-
Horor! Mulut Berbusa usai Tenggak Miras dari Wanita Misterius di Tempat Dugem, Cewek Muda di Tamansari Langsung Koit
-
Remaja Perempuan Meninggal karena OD Miras di Tempat Hiburan Malam Kawasan Taman Sari
-
Kepergok! Petugas Cerita saat Halau Keluarga Tahanan KPK Selundupkan Miras di Botol Air Putih
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang