Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Minggu, 08 Mei 2022 | 18:40 WIB
Ilustrasi mayat, korban pembunuhan, mayat perempuan (shutterstock)

SuaraJabar.id - Seorang perempuan ditemukan bersimbah darah di depan rumahnya di Kampung Gunung Bentang RT 04 /14, Desa Jayamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Minggu (8/5/2022).

Perempuan yang diketahui bernama Wiwin Setiani (30) itu terkapar dengan luka parah pada bagian leher dan perut yang diduga akibat sabetan senjata tajam sekitar pukul 10.00 WIB. Peristiwa itupun mengegerkan warga sekitar.

"Dia (korban) posisinya sudah terbaring di jalan bersimbah darah di jalan kecil di depan rumahnya," kata Ketua RW 14, Agus Sopian saat ditemui di lokasi.

Dirinya mengungkapkan, korban ditemukan pertama kali oleh seorang warga yang histeris melihat seorang perempuan terkapar dengan berlumuran darah.

Baca Juga: Terpopuler Kemarin: Drama Penangkapan Pelaku Pembunuhan di Tuban, Peracik Petasan Terluka Parah Akibat Ledakan

"Awalnya saya dikasih tahu warga bahwa ada yang berkelahi. Saya langsung pergi ke lokasi ternyata dia (korban) sudah tergeletak," ujar Agus.

Saat ditemukan, korban mengalami luka cukup serius. Sehingga warga saat itu juga langsung mengevakuasi korban ke rumah sakit untuk mendapat penanganan medis.

"Namun nyawa korban tidak tertolong. Korban meninggal di rumah sakit," kata Agus.

Setelah itu, Agus kemudian melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian. Jajaran Satreskrim Polres Cimahi kemudian melakukan oleh TKP.

Sementara itu, pihak kepolisian memastikan bahwa korban yang ditemukan bersimbah darah merupakan korban pembunuhan.

Baca Juga: Drama Pelarian Pelaku Pembunuhan di Tuban, Tertangkap Usai Tiga Jam Perburuan ke Hutan

Kapolres Cimahi AKBP Imron Ermawan mengatakan, korban ini meninggal dunia akibat ditusuk pada bagian perut dan digorok pada bagian leher oleh pelaku yang saat ini tengah dilakukan pengejaran.

"Korban pada saat ditolong oleh masyarakat sekitar dan keluarganya masih bernafas. Namun pada saat dibawa ke rumah sakit terdekat yang ada di Padalarang ini, Allah berkehendak lain, kurang lebih jam 12 siang, korban meninggal dunia," ungkap Imron.

Sementara untuk pelaku, tim gabungan dari Polsek Padalarang dan anggota Satreskrim Polres Cimahi tengah mengejar tersangka.

"Jadi untuk pelaku kita sudah ketahui, saat ini pelaku lagi dilakukan pengejaran oleh tim gabungan yang sudah kami bentuk," katanya.

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

Load More