SuaraJabar.id - Polisi belum menetapkan tersangka dalam kecelakaan bus yang menewaskan empat orang di Jalan Raya Panjalu-Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
Kabidhuas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, pihaknya saay ini asih menyelidiki penyebab kecelakaan bus untuk bisa menetapkan tersangka.
sejauh ini polisi telah memeriksa sejumlah saksi, termasuk sopir bus yang telah menyerahkan diri setelah sebelumnya kabur usai kecelakaan.
"jadi sekarang dalam pendalaman faktor-faktor teknis penyebab kecelakaan dulu," kata Ibrahim di Bandung, Jawa Barat, Senin (23/5/2022) dikutip dari Antara.
Adapun menurutnya Polres Ciamis tengah memeriksa lima orang saksi. Saksi-saksi tersebut mulai dari kondektur bus, orang-orang yang berada di lokasi kecelakaan, hingga sopir bus tersebut.
Menurutnya seorang saksi yakni kondektur bus memberikan keterangan jika kecelakaan diduga diakibatkan bus tersebut mengalami rem blong.
Namun menurutnya itu masih hanya sebatas dugaan awal, karena polisi perlu mendalami juga petunjuk-petunjuk lainnya di lokasi kecelakaan.
"Keterangan kondekturnya keterangannya demikian, tapi ini belum bisa kita sampaikan (penyebab kecelakaan), kita dalami soal itu," kata Ibrahim.
Sebelumnya, kecelakaan tersebut terjadi pada Sabtu (21/5) sore. Kecelakaan tersebut berlokasi di jalan yang memiliki kontur menurun.
Baca Juga: Kecelakaan Bus yang Angkut Rombongan Peziarah Banten di Ciamis Diduga Akibat Rem Blong
Bus tersebut diduga hilang kendali hingga menabrak sejumlah kendaraan di lokasi kecelakaan, dan juga menabrak tiga unit rumah warga. Akibatnya empat orang meninggal dunia dan belasan orang lainnya mengalami luka-luka.
Berita Terkait
-
Update Terkini: Kondisi WNI Korban Kecelakaan Bus Umrah, Pembuatan Surat Pengganti Paspor Dipercepat
-
KJRI Beberkan Fakta Baru Kecelakaan Bus Umrah: Bukan Kecelakaan Tunggal!
-
Tragedi Jemaah Umrah: 5 Fakta Kecelakaan Maut Bus di Jeddah
-
Menteri Agama Duga Penyebab Bus Rombongan Umrah Kecelakaan karena Sopir Ngantuk
-
Hutan Pinus Darmacaang Ciamis, Rekreasi Pilihan Keluarga Akhir Pekan
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar