SuaraJabar.id - Skuad Persib Bandung bakal bertolak ke Batam pada Senin (30/5/2022) untuk menjalani pemusatan latihan selama satu pekan.
Dari keterangan Pelatih Persib Robert Alberts, tim persib bakal menjalani program peningkatan fisik selama di Batam.
Seluruh pemain Persib kata Roberts, akan mendapat program latihan dengan intensitas lebih tinggi dibandingkan dua pekan latihan di Bandung.
“Kami akan mulai melakukan intensitas yang lebih tinggi di Batam. Nanti kami akan melakukan latihan selama sepekan dan ada satu laga yang terkonfirmasi akan digelar,” kata pelatih asal Belanda tersebut dikutip dari Jabarnews.com--jejaring Suara.com, Minggu (29/5/2022).
Satu uji tanding Persib di Batam melawan Tanjong Pagar rencananya akan berlangsung tanggal 5 Juni 2022.
Robert menilai pertandingan tersebut akan bagus buat timnya yang sedang menjalani masa persiapan.
“Itu akan menjadi langkah berikutnya bagi kami, karena mereka sudah bersiap dan mereka sedang menjalani musim kompetisi. Ini menjadi kesempatan bagus bagi kami,” ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, Persib bandung berada di Grup C dalam turnamen pramusim 2022 yang digelar PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Dari hasil drawing, Persib berada di Grup C bersama Bhayangkara FC, Bali United dan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Batam PPKM Level 1, Satgas Sebut Kasus Covid-19 Terus Melandai
Turnamen ini sendiri rencanya dimulai 11 Juni 2022 hingga 17 Juli 2022. Turnamen tersebut melibatkan 18 tim dari kontestan Liga 1.
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukito mengatakan turnamen pramusim 2022 bakal digelar di empat kota di Indonesia, yaitu Grup A di Solo, Grup B di Samarinda, Grup C di Bandung, dan Grup D di Malang.
Keempat kota itu bakal menjadi tuan rumah atau home base bagi tim yang berasal dari kota tersebut.
"Alhamdulillah kami sudah melakukan drawing untuk turnamen pramusim 2022, dilaksanakan secara adil dan tidak ada rekayasa," kata Akhmad Hadian Lukita di Bandung, Minggu (29/5/2022).
Menurut Hadian, terdapat beberapa perbedaan antara turnamen pramusim 2022 kali ini dengan Piala Menpora 2021 lalu.
"Misalnya, sewaktu Piala Menpora 2022 klub tidak boleh bermain di home base-nya masing-masing," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
-
Shayne Pattynama Pilih Gabung ke Persija, Kapten Persib Bandung Bilang Begini
-
Bojan Hodak Buka Suara Soal Pertemuan dengan Layvin Kurzawa di Bandung
-
Melissa Chovet, Sosok Wanita Cerdas di Balik Layvin Kurzawa Calon Bek Anyar Persib
-
Borneo FC Lambat di Bursa Transfer, Fabio Lefundes Singgung Anomali di BRI Super League
-
Rekap Bursa Transfer BRI Super League: Persija Jor-joran, Persib Kapan Umumkan Kurzawa?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 80 Kurikulum Merdeka
-
Bogor Memanas! Ratusan Sopir Angkot Geruduk Balai Kota, Tuntut Kejelasan Nasib 'Si Hijau'