SuaraJabar.id - Viral aksi pemukulan seorang pria terhadap pria lainnya di ruas Tol Dalam Kota, Sabtu (4/6/2022). Aksi ini terekam kamera amatir dan menjadi viral di sosial media.
Korban ialah Justin Frederick yang adalah anak dari politisi PDI Perjuangan, Indah Kurnia. Selain memiliki anak Justin, Indah diketahui juga ibu dari pesinetron, Verlita Evelyn.
Menurut pihak kepolisian, terduga pelaku pemukulan terhadap Justin telah berhasil ditangkap.
"Keduanya kita amankan, kita periksa malam ini," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi di Jakarta.
Namun Hengki belum menjelaskan lebih detail terkait penangkapan kedua pelaku pemukulan yang videonya viral di media sosial.
Dia mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap kedua orang itu.
"Kita akan tangkap dan tahan sesuai kapasitasnya," ujar Hengki.
Dari video yang viral itu, korban tersungkur ke jalan setelah mendapatkan pukulan dari salah satu terduga pelaku.
Belum diketahui penyebab keributan yang berujung aksi pemukulan itu.
Baca Juga: Profil Indah Kurnia, Anggota DPR yang Anaknya Dipukuli di Tol Dalam Kota
Korban yang diketahui bernama Justin Frederick itu langsung membuat laporan pemukulan terhadap dirinya ke Polda Metro Jaya dan teregistrasi dengan nomor LP / B / 2720 / VI / 2022 / SPKT / POLDA METRO JAYA tertanggal 4 Juni 2022. [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kronologi Dua Polisi Gugur Saat Menjalankan Tugas Kemanusiaan di Longsor Cisarua
-
7 Fakta Dua Polisi Gugur di Longsor Cisarua, Tertabrak Truk TNI Saat Tugas Kemanusiaan
-
Amal Mulia Salurkan Bantuan Bagi Ratusan Ribu Penerima Manfaat di Dalam dan Luar Negeri
-
16 Jenazah Dievakuasi, Tim SAR Terus Sisir 80 Korban yang Masih Tertimbun di Cisarua
-
80 Orang Masih Tertimbun, Basarnas Kerahkan Pasukan Khusus dan Robot Udara ke Bandung Barat