Scroll untuk membaca artikel
Erick Tanjung | Stefanus Aranditio
Minggu, 12 Juni 2022 | 15:56 WIB
Arus lalu lintas di sekitar Gedung Pakuan, Bandung terpantau padat jelang kedatangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, putra Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada Minggu (12/6/2022). [Suara.com/Stefanus]

SuaraJabar.id - Lalu lintas di sekitar Gedung Pakuan, Bandung terpantau padat jelang kedatangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, putra Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada Minggu (12/6/2022).

Pantauan Suara.com, kemacetan disebabkan oleh kendaraan yang menurunkan penumpang atau warga yang ingin takziah di Gedung Pakuan.

Kemacetan terlihat di sepanjang Jalan Cicendo, Jalan Kebon, hingga ke Jalan Otto Iskandar Dinata menuju Stasiun Bandung.

Petugas kepolisian terus mengarahkan pengguna jalan agar tidak terlalu lama menaik dan menurunkan penumpang di Gedung Pakuan.

Baca Juga: Diguyur Hujan Lebat, Warga Bandung Tetap Antusias Sampaikan Salam Terakhir Untuk Eril di Gedung Pakuan

Sementara di dalam kompleks Gedung Pakuan, protokol langsung mengarahkan warga ke dua gedung di dalam lingkungan Pakuan untuk mengisi buku tamu dan bisa menuliskan testimoni doa untuk Eril dalam secarik kertas lalu ditempelkan ke dinding. Hingga pukul 15.15 WIB, hampir seluruh dinding ruangan sudah penuh dengan tempelan kertas doa untuk Eril.

Selain itu, karangan bunga dari pejabat, pengusaha, kerabat, hingga rekan Eril juga tampak membanjiri jalanan di sekitar Gedung Pakuan.

Jenazah Eril dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Minggu (12/6/2022) sore dan tiba di rumah duka Gedung Pakuan, Bandung sekitar pukul 22.30 WIB.

Jenazah Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Islamic Center Baitul Ridwan, Desa Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6) besok, pukul 11.00 WIB. Warga baru diperkenankan turut berdoa di sekitar makam setelah prosesi pemakaman selesai.

Eril ditemukan meninggal dunia setelah pencarian 14 hari usai sempat menghilang tenggelam di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss pada Kamis (9/6).

Baca Juga: Situasi Terkini Lokasi Pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz, Hanya Kendaraan Khusus Diijinkan Masuk

Load More