SuaraJabar.id - Pertandingan lanjutan Piala Presiden 2022 antara Persib vs Persebaya yang berlangsung di Stadion GBLA, Jumat (17/6/2022) menyisakan kabar duka.
Dua orang bobotoh dikabarkan meninggal dunia usai pertandingan Persib vs Persebaya. Mengutip dari unggahan akun @infobandungkota disebutkan bahwa dua bobotoh meninggal dunia setelah sebelumnya korban berdesak-desakan di pintu depan gerbang U dan V.
"Dari informasi yang dihimpun kejadian bermula saat para korban berdesak-desakan di luar depan di gerbang U dan V," tulis caption unggahan tersebut.
Dua korban diketahui merupakan warga Bogor dan Cibaduyut. Korban dikabarkan telah dibawa ke RS Santika Asih, Kota Bandung.
Hingga berita ini diturunkan, pihak manajemen Persib dan aparat kepolisian belum memberikan keterangan resmi. Rencananya pada pagi ini, pihak kepolisian akan gelar konfrensi pers terkait insiden ini.
Sementara itu, di laman Twitter tagar Bobotoh Berduka menjadi salah satu trending topic di Twitter. Pantauan dari Suara Jabar, Sabtu (18/6) pukul 07:19 WIB, sudah ada 1340 tweets tentang #BobotohBerduka
Di salah satu tweet dari pengguna Twitter, ada akun yang mengaku bahwa salah satu korban merupakan saudaranya.
"Assalamuallaikum. Alhamdulillah saudara saya sudah ditemukan. Kondisi meninggal dunia, dia jd salah 1 korban bersama saya ketika chaos td. Minta doa dr semuanya semoga alm diberikan tempat yg semestinya dan di ampuni dosa dosa nya. Amiin allahuma amiin terima kasih semuanya," tulis akun @ehu***
Selain tagar tersebut, sejumlah Bobotoh juga ramai membicarakan GBLA. Ada 3259 tweets tentang stadion yang menjadi tempat berlangsungnya pertandingan Persib vs Persebaya.
Baca Juga: Sikat 3-1 Persebaya, Persib Bandung Puncaki Klasemen Grup C
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Tega Sunat Dana Pelajar, Kasus Korupsi PIP SMAN 7 Cirebon Resmi ke Meja Hijau
-
5 Fakta Mencekam Pesawat Jatuh di Karawang: Mesin Mati di Ketinggian 5.500 Kaki, Pilot Lakukan Ini
-
Kesaksian Pilot Eko Saat Mesin Pesawat Mati di Langit Karawang: Tiba-tiba Loss Power
-
Aksi Heroik di Langit Karawang, Kapten Eko Agus Selamatkan 4 Kru Saat Pesawat 'Nyungsep' di Sawah
-
Cianjur Dikepung Tujuh Sesar Aktif, Ancaman Gempa Besar Bayangi Warga!