SuaraJabar.id - Persib Bandung mengeluarkan pernyataan resmi terkait meninggalnya dua orang pendukung mereka, Bobotoh pasca pertandingan di Piala Presiden 2022 melawan Persebaya di Stadion GBLA, Jumat (17/6/2022).
Dalam pernyataan resminya, Persib mengucapkan turut berduka cita terkait kabar duka ini. Pihak manajemen Maung Bandung juga menyayangkan terjadinya insiden ini.
"Kami tentunya berbela sungkawa dan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya dua orang Bobotoh tersebut," tulis pernyataan resmi Persib seperti dikutip Suara Jabar.
Pihak Persib pun berharap bahwa kasus ini bisa diusut oleh aparat kepolisian dan selesai dengan cara baik.
Baca Juga: Pertandingan Persib Vs Persebaya di GBLA, Dua Bobotoh Meninggal Dunia Jadi Trending Topic
"Saat ini kami terus berkoordinasi secara intens dengan pihak yang berwajib, agar permasalahan ini dapat terselesaikan dengan baik,"
Informasi mengenai kabar meninggal dunia ini ramai dibicarakan para bobotoh di laman sosial media.
Dari informasi yang dikutip dari Suara Jabar, disebutkan bahwa dua bobotoh meninggal dunia setelah sebelumnya korban berdesak-desakan di pintu depan gerbang U dan V.
"Dari informasi yang dihimpun kejadian bermula saat para korban berdesak-desakan di luar depan di gerbang U dan V,"
Dua korban diketahui merupakan warga Bogor dan Cibaduyut. Korban dikabarkan telah dibawa ke RS Santika Asih, Kota Bandung.
Baca Juga: Warga Bogor Dikabarkan Jadi Korban Meninggal Dunia Pasca Laga Persib vs Persebaya di GBLA
Berita Terkait
-
Asnawi Mangkualam Dapat Kabar Buruk dari Pelatih Persib
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Ridwan Kamil Mendadak The Jakmania, Coach Justin Beri Respons Menohok: Oportunis!
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024