SuaraJabar.id - Kereta Api Siliwangi Sukabumi-Cipatat diperbolehkan kembali melintas setelah air yang sempat membanjiri rel mulai surut, pada Senin (20/6/2022) malam.
Mengutip dari rilis yang diterima PT KAI DAOP 2 bahwa pada pukul 22:19 WIB, lokasi rel dinyatakan aman dan bisa dilewati dengan kecepatan 20km/jam.
Pihak PT KAI Daop 2 Bandung memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada pelanggan kereta api (KA) atas ketidaknyamanan yang terjadi dikarenakan adanya kendala perjalanan akibat luapan air di petak jalan Cibeber-Cianjur di BH 497 KM 87+8/9
Sebelumnya, Jalur rel yang tergenang air hingga ketinggian 27 cm di atas kop rel air karena curah hujan yang cukup tinggi mengakibatkan perjalanan KA Lokal 440 Siliwangi relasi Sukabumi-Cipatat yang berangkat pada pukul 17.45 WIB mengalami gangguan dan harus terhenti di Stasiun Cibeber pada pukul 18.43 WIB.
Baca Juga: Jalur Kereta Bogor-Sukabumi Longsor, Kini Sudah Bisa Dilalui KA Pangrango
Selama proses evakuasi dan pantauan air surut tersebut, terdapat kereta api (KA) yang tertahan dan dibatalkan sebagian perjalanannya, diantaranya:
1. KA Lokal 440 Siliwangi batal hanya lintas Cibeber- Cipatat.
2. KA Lokal 439 Siliwangi batal hanya lintas Cipatat-Cibeber.
"PT KAI Daop 2 Bandung memohon maaf yang sebesar besarnya atas ketidaknyamanan yang diakibatkan gangguan perjalanan KA tersebut. Saat ini tim Daop 2 Bandung terus melakukan pemantauan atas ketinggian air, dan mengupayakan perjalanan KA dapat dilanjutkan," jelas Kuswardoyo Manager Humas Daop 2 Bandung.
Baca Juga: Akses Jalan Masih Terganggu Akibat Bencana Tanah Longsor di Sukabumi
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
-
4 Rekomendasi HP Infinix Murah dengan NFC Terbaru Juli 2025
Terkini
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat
-
8 Link DANA Kaget 3 Juli 2025, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu
-
Welas Asih Nama Baru RSUD Al-Ihsan, Dedi Mulyadi Beberkan Maksud di Baliknya
-
Gempa Frekuensi Rendah di Tangkuban Parahu Tembus Rekor: Aktivitas Masih Normal
-
Hadapi Ancaman Sesar Aktif, Warga Kabandungan Dilatih Penyelamatan Diri dari Gempa Bumi