SuaraJabar.id - Kehadiran aplikasi PLN Mobile memberikan kemudahan layanan kelistrikan pada masyarakat. Hal itu pun disambut hangat Anggota Komisi VII Mulan Jameela dan warga Selaawi, Garut.
"Sejak saya menggunakan aplikasi PLN Mobile, saya merasakan layanan PLN jauh lebih baik. Seluruh layanan tersedia dalam satu genggaman yaitu di PLN Mobile," ujar Mulan.
Ia pun bercerita, suatu hari listrik di rumahnya mengalami gangguan. Selanjutnya, Mulan mengadukan permasalahannya melalui aplikasi PLN Mobile. Tak lama melapor, petugas PLN datang ke rumahnya.
"Pelanggan semakin dekat dengan PLN, terus permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat juga bisa cepat teratasi,” ujarnya.
Hal yang sama juga dirasakan Ridwan Effendi, Camat Selaawi. Menurutnya, PLN Mobile mempermudah pelanggan menghubungi PLN. Ridwan bahkan mengajak warga untuk men- download aplikasi PLN Mobile.
“Dengan PLN Mobile semuanya lebih mudah, kita dapat mengakses informasi terkait dengan info pemadaman, membeli token listrik, membayar tagihan listrik, ubah daya, pasang baru dan juga melakukan pengaduan layanan listrik,” ajaknya.
Agung Nugraha, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat sangat mengapresiasi Mulan yang telah mengunduh PLN Mobile. Begitu pun Ridwan yang mendukung penggunaan PLN Mobile.
“Saya haturkan banyak terima kasih kepada yang terhormat Ibu Mulan, Bapak Ridwan, dan semua pelanggan yang telah men- download, menggunakan, bahkan turut menyosialisasikan PLN Mobile. Hal ini menunjukkan bahwa PLN Mobile memenuhi kebutuhan pelanggan,” katanya
Menurut Agung, PLN Mobile bukanlah sekedar aplikasi, namun PLN ingin memberikan pengalaman terbaik serta kemudahan bagi pelanggan.
Baca Juga: Tampilan Baru, Armada Kendaraan Listrik GrabElectric Meluncur di Area Parkir Kemenko Marves
“PLN Mobile menjawab tantangan zaman yang menuntut kecepatan, kemudahan dan efisiensi dalam genggaman tangan pelanggan," terangnya.
PLN Mobile memiliki beberapa fitur yaitu monitor penggunaan listrik, catat meter mandiri, Charge In untuk mengetahui lokasi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), ListriQu yang memberikan layanan bagi pelanggan jika terjadi keluhan pada instalasi listrik milik pelanggan, Iconnet yang menyediakan layanan internet broadband dan lainnya.
Berita Terkait
-
Mulan Jameela Ungkap Kecepatan Petugas PLN Atasi Gangguan Listrik
-
Harga Lebih Mahal, Kehadiran Mobil Listrik Dinilai Jadi Ancaman Nyata
-
Seremoni Penyerahan MG 5 GT Perdana Kepada Konsumen, Bambang Soesatyo Dapatkan Dua Unit
-
11 Harga Motor Listrik yang Ada di Pasar Nasional, Simak di Sini
-
Enam Rumah di Cakung Hangus Terbakar, Lagi-lagi Korsleting Listrik jadi Penyebabnya
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 80 Kurikulum Merdeka
-
Bogor Memanas! Ratusan Sopir Angkot Geruduk Balai Kota, Tuntut Kejelasan Nasib 'Si Hijau'