SuaraJabar.id - Banjir menerjang Garut, Jawa Barat, Jumat (15/7/2022) malam. Sejumlah wilayah di daerah Garut tergenang air kurang lebih satu meter.
Akibat banjir yang menerjang Garut, perjalanan Kereta Api Garut Cibatuan alami gangguan. Hal ini disebabkan adanya genangan air di antara Stasiun Wanaraja-Garut.
"Selamat malam, sehubungan terdapat genangan air dampak hujan di antara Stasiun Wanaraja - Garut sehingga perjalanan KA Garut Cibatuan (442) belum dapat dilalui," tulis akun @CommuterLine menjawab pertanyaan dari salah satu pengguna Kereta Api di Twitter, Sabtu (16/7).
Dari informasi yang diunggah akun Instagram @infojawabarat, akibat luapan dua sungai tersebut, sejumlah rumah di Kampung Babakan Sabri dan Dayeuhhandap terendam banjir.
Baca Juga: Garut Dikepung Banjir, Ketinggian Air Capai 1 Meter
"Terlihat dalam rekaman video warga, banjir yang berada di Kp. Babakan Sabri & Dayeuhhandap merendam sebagian rumah dengan ketinggian kurang lebih 1 meter," tulis narasi dalam video yang diunggah.
Hingga Jumat malam waktu setempat dilaporkan bahwa hujan memang sudah mulai reda namun banjir juga belum surut.
Banjir di daerah Garut menerjang di Kecamatan Tarogong Kidul dan Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.
"Dari sejumlah video yang beredar melalui aplikasi perpesanan WhatsApp, banjir bandang menerjang sejumlah wilayah di dua kecamatan tersebut. Seperti di kawasan Ciwalen dan Sukadana, Maktal dan Kaum Lebak yang terletak di Kecamatan Garut Kota,"
"Air menggenangi ratusan rumah warga hingga tumpah ke jalan raya," tulis narasi di video yang dibagikan akun @infojawabarat
Baca Juga: Air dari Kiriman Bogor Sampai di Kali Bekasi, Berikut 14 Wilayah Bekasi Berpotensi Banjir
Sementara itu dari unggahan video akun @seputar_garut, tampak derasnya arus air menggenai sejumlah wilayah di Garut seperti di daerah Cimargas hingga Sabtu dinihari ini.
"GARUT BERDUKA," tulis akun @seputar_garut
Banjir cukup tinggi juga menggenang di kawasan Jalan Ahmad Yani, Kampung Sumbersari Timur RW 19 RT 04, Garut, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
-
Lempar Pantun Saat Rapat DPRD Jawa Barat, Nisya Ahmad Tuai Kritik Menohok
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan