SuaraJabar.id - Esteban Vizcarra jadi salah satu aktor di balik kemenangan 3-1 Madura United atas Persib dalam lanjutan Liga 1 2022-23 di Stadion GBLA.
Esteban yang pernah memperkuat Persib mencetak assist di gol kedua Madura United yang dicetak Pedro Henrique. Merayakan gol kedua itu, Esteban pun melakukan selebrasi.
Berawal dari situasi serangan balik, Esteban Vizcra menggiring bola ke area pertahanan Persib sebelum mengopernya kepada Henrique yang sukses melewati hadangan Rachmat Irianto sebelum memperdaya Fitrul.
Saat merayakan gol dari rekannya itu, Esteban berselebrasi dengan cara menutup satu mata dan telinganya. Gaya dari Esteban ini pun menuai sorotan dari bobotoh di laman sosial media.
Dikutip dari unggahan akun Instagram @infojawabarat, disebutkan bahwa selebrasi Esteban ini penuh dengan makna.
"Selebrasi dari Esteban Vizcarra sore ini penuh dengan makna. Menyiratkan sesuatu nampaknya," tulis narasi pada unggahan tersebut.
Sejumlah netizen pun menyuarakan pendapat soal selebrasi dari Esteban itu.
"Jgn melihat penampilanku dgn sebelah mata dan jgn mendengar kan perkataan org lain," tulis akun @ilh***
"Esteban bgus, g salah pikih klub," timpal akun lainnya.
Baca Juga: Madura United Permalukan Persib Bandung 3-1
Sebelum memperkuat Madura United pada musim ini, gelandang asal Argentina itu membela Persib dari 2019. Ia melakoni 32 pertandingan dan mencetak 11 gol.
Karier Esteban sendiri di Liga Indonesia bermula saat itu memperkuat Pelita Jaya pada 2009. Saat itu ia bermain 30 pertandingan dan mencetak 6 gol.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
Terkini
-
Reformasi Polri Mendesak: 4 Poin Krusial dari Guru Besar UI Ini Wajib Dilaksanakan
-
Warga Tasikmalaya Bisa Tukar Uang Lama ke Baru, Ini Jadwal Oktober 2025 dan Lokasinya!
-
Parkir Rp30 Ribu di Bandung Bikin Geram! Ini Kata Polisi..
-
Rakor Penanganan Masalah Pertanahan Karawang, BPN Paparkan Titik Konflik, Ini Strategi Barunya
-
Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat