SuaraJabar.id - Esteban Vizcarra jadi salah satu aktor di balik kemenangan 3-1 Madura United atas Persib dalam lanjutan Liga 1 2022-23 di Stadion GBLA.
Esteban yang pernah memperkuat Persib mencetak assist di gol kedua Madura United yang dicetak Pedro Henrique. Merayakan gol kedua itu, Esteban pun melakukan selebrasi.
Berawal dari situasi serangan balik, Esteban Vizcra menggiring bola ke area pertahanan Persib sebelum mengopernya kepada Henrique yang sukses melewati hadangan Rachmat Irianto sebelum memperdaya Fitrul.
Saat merayakan gol dari rekannya itu, Esteban berselebrasi dengan cara menutup satu mata dan telinganya. Gaya dari Esteban ini pun menuai sorotan dari bobotoh di laman sosial media.
Baca Juga: Madura United Permalukan Persib Bandung 3-1
Dikutip dari unggahan akun Instagram @infojawabarat, disebutkan bahwa selebrasi Esteban ini penuh dengan makna.
"Selebrasi dari Esteban Vizcarra sore ini penuh dengan makna. Menyiratkan sesuatu nampaknya," tulis narasi pada unggahan tersebut.
Sejumlah netizen pun menyuarakan pendapat soal selebrasi dari Esteban itu.
"Jgn melihat penampilanku dgn sebelah mata dan jgn mendengar kan perkataan org lain," tulis akun @ilh***
"Esteban bgus, g salah pikih klub," timpal akun lainnya.
Baca Juga: Persib Kalah 1-3 dari Madura United, Bobotoh Populerkan Tagar Rene Out
Sebelum memperkuat Madura United pada musim ini, gelandang asal Argentina itu membela Persib dari 2019. Ia melakoni 32 pertandingan dan mencetak 11 gol.
Karier Esteban sendiri di Liga Indonesia bermula saat itu memperkuat Pelita Jaya pada 2009. Saat itu ia bermain 30 pertandingan dan mencetak 6 gol.
Berita Terkait
-
Dipanggil Masuk Skuad Timnas untuk AFF Cup, Ini Harapan Duo Persib Bandung
-
Robi Darwis Kembali ke Timnas Indonesia, Taktik Lemparan Jauh Jadi Penyebab?
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
David da Silva Nyaris Cetak Rekor, Siap Antar Persib Bandung Kembali Juara?
-
Bojan Hodak Nilai Kemenangan Persib atas Lion City Sailors Tak Lepas dari Kehadiran Bobotoh
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang