SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memamerkan wajah baru Situ Ciburuy di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Sabtu (13/8/2022).
Ia menghadiri langsung peresmian Situ Ciburuy usai direvitalisasi sejak tahun 2019. Ridwan Kamil didampingi istri Atalia Praratya. Selain itu, hadir juga Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan serta artis Irfan Hakim.
"Saya sudah rindu ke sini makan ikan (di Situ Ciburuy). Mudah-mudahan sekarang lebih baik dan lebih nyaman," kata Ridwan Kamil.
Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil meminta agar kawasan Situ Ciburuy menjadi rest area atau tempat istirahat bagi pelaku perjalanan baik yang mengarah dari Cianjur dan sekitatnya menuju Bandung maupun sebaliknya.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Kalau Andalkan Pemerintah, Kecepatan Membangun Mungkin Hanya 40 KM Per Jam
"Saya titip ke Pak Hengky, ini harus jadi rest area. Jadi yang dari Cianjur ke Bandung atau Bandung ke Jakarta lewat Cianjur kuliner, sehat dulu (di Situ Ciburuy)," ujar Ridwan Kamil.
Situ Ciburuy yang kini dilengkapi bangunan-bangunan seperti area restoran, dermaga serta berbagai fasilitas lainnnya mulai direvitalisasi sejak tahun 2019 dan samping tahun 2022. Anggaran yang digunakan mencapai sekitar Rp 32 miliar lebih.
Kawasan Situ Ciburuy mencapai sekitar 41 hektare lebih, yang bisa menampung debit air hingga 1,2 juta kubik. "Anggarannya Rp 32 miliar, dilakukan di dua tahun anggaran," ucap Ridwan Kamil.
Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil mengingatkan masyarakat agar tidak mencemari air Situ Ciburuy. Sebab ia masih mendapat laporan adanya masyarakat maupun industri yang kerap membuang limbah ke Situ Ciburuy.
Kang Emil, sapaannya, mengintruksikan pihak terkait untuk melakukan pengawasan. Apabila masih ada warga maupun industri yang nakal, Ridwan Kamil mengamcam akan menempuh jalur hukum.
Baca Juga: Ridwan Kamil Wacanakan Lumbung Digital untuk Desa se-Jawa Barat
"Saya beri peringatan kalau tiga bulan. Kalau masih nakal, dengan tegas konsep Citarum akan dipraktikan di sini. Di Citarum ada 60 yang sudah dihukum di pengadilan," tegas Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Tanah Bergerak Guncang Bandung, 20 Rumah Rusak
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Nasib Ridwan Kamil Usai Rumahnya Digeledah KPK, Segera Susul 5 Tersangka Korupsi Bank BJB?
-
Temukan Pelanggaran, Kemendag Segel Produsen Minyakita di Karawang
Tag
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Brucella Pada Ternak Bisa Menginfeksi Manusia, Ini Penjelasan DKPP
-
Polresta Bandung Gelar Ramp Check, Pastikan Kendaraan Angkutan Layak Jalan Saat Lebaran
-
Satgas Pangan Polres Kuningan Sidak Pasar, Cek Volume dan HET MinyaKita
-
DKPP: Lebih dari Seribu Ekor Sapi Perah di Jawa Barat Terpapar Brucella
-
Pemkab Bandung Salurkan Rp25,5 Miliar untuk Korban Gempa Bumi di Kecamatan Kertasari