SuaraJabar.id - Masalah hukum yang dihadapi seorang kasir Alfamart tengah menjadi sorotan warganet Indonesia. Sebab sang kasir terancam UU ITE akibat memviralkan seorang konsumen pencuri cokelat di gerainya.
Sebagai pengingat, seorang ibu-ibu bermobil mewah terciduk mencuri beberapa buah cokelat dan video perdebatannya dengan pegawai minimarket terkait pun menjadi viral.
Mirisnya, pegawai itu pula yang malah dituntut mengklarifikasi bahkan disebut diancam dengan UU ITE lantaran videonya dianggap merugikan si pelaku pencurian.
Kini pengacara kondang Hotman Paris Hutapea ikut menanggapi berita viral tersebut. Lewat video yang diunggahnya pada Senin (15/8/2022) tersebut, Hotman berjanji akan ikut membela sang kasir.
"Halo, pegawai Alfamart. Kamu hubungi saya, jangan takut, saya siap membela kamu, gratis. Hotman Paris siap membela pegawai Alfamart secara gratis," ujar Hotman lewat video yang direkamnya di Bali tersebut.
Karena itulah, Hotman mendorong pegawai Alfamart terkait untuk segera menghubunginya. "Hubungi saya, DM saya, segera," tuturnya.
Sang pengacara pun mengingatkan pegawai Alfamart untuk tidak meminta maaf kalau memang tidak merasa bersalah. Pasalnya kasus ini bermula dari pegawai yang memergoki seorang konsumen mengambil beberapa buah cokelat tanpa membayar.
"Jangan minta maaf kalau kau tidak merasa bersalah. Lawan!" tegas Hotman. "Oke, (pegawai) Alfamart, lawan!"
Janji Hotman membela pegawai Alfamart ini pun sekaligus menjawab permintaan banyak warganet sejak kasus pertama kali mencuat. Pasalnya memang tidak sedikit warganet yang meminta Hotman untuk memberi bantuan hukum kepada pegawai yang diintimidasi tersebut.
"Mantap Bang," puji warganet.
"Terima kasih orang baik," komentar warganet.
"Ini baru pengacara top selalu siap membela orang kecil sehat selalu bang," kata warganet.
"Mampus kau mamak-mamak kaya tapi ngutil," ujar warganet lain.
"Ibunya ketar ketir ga si," imbuh warganet.
"Kawal terus bang," timpal yang lainnya.
Alfamart Siap Tempuh Jalur Hukum Selanjutnya
Lewat rilis pers di media sosial resminya, Alfamart mengaku siap mengambil langkah hukum berikutnya apabila diperlukan, lantaran pihaknya juga menyayangkan langkah hukum yang ditempuh konsumen tersebut.
"Alfamart sangat menyayangkan adanya tindakan lanjutan sepihak dari konsumen dengan membawa pengacara yang membuat karyawan Alfamart tertekan," tutur manajemen waralaba minimarket tersebut.
"Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya," sambungnya.
Berita Terkait
-
Arief Muhammad Siap Beri Bantuan Hukum ke Karyawan Alfamart yang Diancam Wanita Pengutil Cokelat
-
Viral Tanggapan Paranormal Dayak Soal Pesulap Merah
-
Viral Kasus Perempuan Sosialita Naik Mercedes-Benz Terciduk Curi Cokelat, Alfamart Buka Suara
-
Viral! Dua Anak Pemulung Bergembira di Pinggir Lampu Merah
-
Bergaya Elit sampai Naik Mobil Mewah, Wanita Ini Ternyata Diam-diam Curi Cokelat di Minimarket, Publik: Memalukan
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
Terkini
-
Gamelan Cirebon Bikin Profesor Amerika Jatuh Cinta: Terbuat dari Cinta!
-
Mengenang Warisan Abadi Tjetjep Muchtar Soleh, Bapak Pembangunan Pendidikan Cianjur
-
Tjetjep Muchtar Soleh, Mantan Bupati Cianjur yang Membangun dengan Hati Tutup Usia
-
Disindir Lewat Medsos, Pekerja Pariwisata Jabar Ancam Dedi Mulyadi Soal Study Tour
-
Viral Pembagian Bir di Pocari Sweat Run 2025, Pemkot Bandung Gercep: Komunitas Lari Dipanggil