SuaraJabar.id - Tak bisa dipungkiri, penampilan memang masih menciptakan stigma tertentu di mata masyarakat. Seperti misalnya bagaimana publik menilai seseorang yang mempunyai tato di sekujur tubuhnya, atau mereka yang berpenampilan agamis.
Karena itu pula sosok perempuan di video unggahan Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum berikut ini begitu mencuri perhatian.
Dilihat SuaraJabar.id di akun TikTok-nya, terlihat seorang perempuan berjilbab yang sedang sibuk berkutat dengan laptopnya. Tampak segelas minuman juga di sebelahnya, kemungkinan untuk menemaninya selama bekerja.
Namun aksi yang dilakukan setelahnya lebih mencuri perhatian. Sebab perempuan dengan pashmina maroon itu terlihat tidak canggung membuang abu lalu mengisap kembali batangan rokok di sela jarinya.
Baca Juga: Viral! Seorang Anak TK di DO Cuma Gara-gara Ini
Ketika kamera didekatkan, terlihat jelas tampilan judi slot di layar handphone-nya. Sambil santai mengisap rokok, ia tampak mengawasi jalannya permainan judi online tersebut.
"Aduh ulah depo wae atuh neng..." komentar Uu, seperti dikutip pada Selasa (23/8/2022).
Perilaku perempuan itu tentu meresahkannya, apalagi karena Uu tergolong sering mengingatkan supaya warganya tidak mencoba permainan judi slot. Bahkan ada sejumlah baliho yang Uu pasang di pinggir jalan demi mengingatkan warga agar tidak bermain judi slot.
"Kata Pak Haji Roma (Rhoma Irama) judi itu merugikan, apalagi ini yang berjudi orang muslim, ah kacau ini..." keluh Uu.
Video perempuan yang asyik main judi slot sambil merokok ini juga terlihat diunggah di akun Twitter @ndagels dan tentu saja menuai pro kontra di kalangan warganet.
Baca Juga: Pemukiman di Kolong Jalan Tol Harus Tundukkan Kepala saat Masuk, Begini Kondisinya
"Bikin ilfil aja cewek hijab maen slot, ngerokok pula," komentar warganet.
"Dan sekali lagi hijab sama akhlak ga ada sangkut pautnya," tegas warganet lain.
"Kenapa siih harus videoin orang tanpa izin? Kalo menurut lu dia salah ya tegur, bukan di viralin :(" ujar warganet.
"Udah ngudud + full slot, hijaber pula malaikat pun terheran-heran," kata warganet.
"Ngopi nyebat karena stress slotnya kaga ada yang pecah bos," celetuk warganet.
"Wkwkwkw plot twist, kukira lagi ngedrakor, malah ngeslot," timpal yang lainnya.
Pemain Judi Slot Bisa Dipenjara 4 Tahun
Melansir hukumonline.com, memainkan judi slot di Indonesia adalah bentuk pelanggaran hukum. Hal ini telah diatur di Pasal 303 dan Pasal 303 bis KUHP, sedangkan untuk judi online secara spesifik diatur di Pasal 27 Ayat (2) UU ITE.
Di Pasal 303 Ayat (1) KUHP dijelaskan pemilik dan pengelola judi slot dapat dijerat dengan pidana penjara paling lama 10 tahun atau denda maksimal Rp25 juta.
Sementara di Pasal 303 bis Ayat (1) KUHP dijelaskan orang yang mengikuti permainan judi bisa dikenai hukuman penjara paling lama 4 tahun atau denda sampai Rp10 juta.
Untuk penjelasan selengkapnya dapat dibaca di sini.
Berita Terkait
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral karena Film Pabrik Gula, Ini Sejarah Singkat Tradisi Manten Tebu
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional