SuaraJabar.id - Hari Kemerdekaan kerap diramaikan dengan beberapa agenda, tak terkecuali lomba serupa Ninja Warrior. Sosok bocah laki-laki bernama Al Jami pun turut mencuri perhatian karena mendapatkan posisi kedua di perlombaan tersebut.
Namun bukan cuma karena kemenangannya, bocah ini juga menuai perhatian usai ia berniat menjual televisi hadiahnya demi bisa kembali bersekolah.
Kini sosok Al Jami ikut diundang ke sejumlah program TV demi mengungkap kisahnya. Seperti ketika ia ditanyai Dewi Perssik di salah satu program televisi berikut ini.
"Kamu ini kan menang, jual TV (hadiahnya), itu kenapa? Disuruh Mama kah atau keinginan kamu sendiri, Nak?" tanya Dewi Perssik, dikutip SuaraJabar.id, Senin (29/8/2022).
Baca Juga: Viral Kernet Truk Pegang Besi Kejar Pria Berseragam di Medan
Dengan pelan dan malu-malu Al Jami mengaku kalau semua adalah keinginannya sendiri. "(Saya) pengin sekolah lagi," balas bocah itu dengan suara bergetar.
Momen setelahnya pun semakin menyentil hati, karena ia sampai menangis ketika Dewi Perssik dan Rian Ibram balik mewawancarai ibu Al Jami. Sebab sang ibu mengungkap seberapa besar keinginan Al Jami untuk bisa kembali bersekolah.
"Ya yang penting (bisa) masuk sekolah, yang penting ada uang pendaftaran masuk sekolah, Bu," tutur ibu Al Jami, menirukan perkataan putranya kala berniat menjual TV yang didapatkan dari kemenangannya di lomba 17 Agustus tersebut.
Bocah itu menangis lebih kencang ketika tak bisa menjawab apa saja keperluannya untuk bersekolah. Karena itulah orang-orang di sekitarnya langsung menghiburnya agar tak berkecil hati dan tidak gengsi meski kini harus berusaha keras untuk bisa kembali bersekolah.
Kisah Al Jami yang pernah viral beberapa waktu lalu ini kembali menyentuh hati warganet. Namun kali ini sebagian besar warganet juga langsung kompak mencari sosok pemerhati anak, Seto Mulyadi alias Kak Seto.
Baca Juga: Deolipa Semprot Kak Seto yang Kekeh Lindungi Anak Ferdy Sambo: Menurut Saya Bodoh Dia
Hal ini tentu tak lepas dari sikap Kak Seto yang beberapa waktu belakangan getol memperjuangkan nasib anak tersangka kasus pembunuhuan berencana, Ferdy Sambo.
Berita Terkait
-
Viral Wanita Lapor Polisi Usai Kehilangan iPhone, Respons Petugas Banjir Pujian
-
Lagi Hits! 5 Tempat Bukber di Tangsel dengan Suasana Instagramable
-
Siapa Harjanto Halim? Bos Marimas Viral Gelar Sayembara Kaos Berhadiah Rp30 Juta
-
Viral Promosi Es Krim Gratis di Yogya Syaratnya IPK 2.3, Netizen Ramai Tandai Wapres
-
Bareng Doktif Ketemu DPR RI, Publik Salah Fokus Soroti Ekspresi Reza Gladys: Ciri-Ciri Kebanyakan Merkuri
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Brucella Pada Ternak Bisa Menginfeksi Manusia, Ini Penjelasan DKPP
-
Polresta Bandung Gelar Ramp Check, Pastikan Kendaraan Angkutan Layak Jalan Saat Lebaran
-
Satgas Pangan Polres Kuningan Sidak Pasar, Cek Volume dan HET MinyaKita
-
DKPP: Lebih dari Seribu Ekor Sapi Perah di Jawa Barat Terpapar Brucella
-
Pemkab Bandung Salurkan Rp25,5 Miliar untuk Korban Gempa Bumi di Kecamatan Kertasari