SuaraJabar.id - Persib Bandung akan lakoni laga pekan ke-8 Liga 1 2022-23 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) melawan Rans Nusantara pada Minggu 4 September 2022.
Pada pertandingan melawan Rans, pelatih anyar Persib Luis Milla akan melakoni laga debutnya. Segala persiapan telah dilakukan oleh pelatih asal Spanyol tersebut.
Mengutip dari laman resmi klub, hari ini Jumat 2 September 2022, skuat Persib yang dilatih Luis Milla menjalani pemantapan strategi dengan menggelar sesi latihan di Lapangan Persib.
Pada sesi ini beberapa pemain masih belum bergabung. Kakang Rudianto, Ferdiansyah, dan Robi Darwis absen karena bergabung dengan Tim Nasional U-19 Indonesia.
Baca Juga: Beri Sindiran Pedas, Marc Klok Sebut Persib Bandung Bermain Mirip Tim Degradasi
Sedangkan Victor Igbonefo, Teja Paku Alam, dan Ezra Walian melakukan latihan di samping lapangan. Ketiganya berlatih ditemani fisioterapi tim Benidektus Adi Prianto dan staf pelatih Gilang Kusuma.
Sesi latihan yang dimulai pukul 16.00 WIB tersebut berlangsung selama satu jam tiga puluh menit.
Maung Bandung masih punya satu hari untuk mematangkan persiapan pada sesi latihan resmi, besok.
Debut Luis Milla di Kandang PSM Tertunda
Luis Milla seharusnya menjalani laga debut bersama Persib di Stadion Gelora B. J. Habibie, markas PSM Makassar. Sayang, beberapa jam sebelum laga melawan melawan PSM, Milla jatuh sakit. Ia terserang demam tinggi. Padahal, dirinya sudah tiba bersama tim di stadion.
Baca Juga: Persib Kebobolan 18 Gol di 7 Pekan Awal BRI Liga 1, Ini Respons Pelatih dan Manajemen
Karena kondisinya itu, Milla terpaksa harus berisitirahat di ruang kesehatan dan kembali urung menjalani debut laga resmi.
Berita Terkait
-
Media Malaysia: Jordi Amat Diincar 2 Klub Indonesia
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Kontrak di Sabah FC Habis Mei 2025, Saddil Ramdani Dirumorkan Gabung Persib Bandung
-
Bali United Rebutan Dapat Jordi Amat dengan Raksasa Liga 1 Indonesia?
-
Dimas Drajad Tata Kondisi Kebugaran usai Cedera, Comeback Setelah Lebaran?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?