SuaraJabar.id - Persib Bandung bakal menjamu Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage, Kota Bandung pada Minggu (2/10/2022) nanti.
Pada laga Persib vs Persija itu, polisi bakal melakukan pengamanan dengan skema lebih ketat.
Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan hal tersebut dilakukan untuk menghindari adanya pendukung Persija The Jak atau Jakmania. Pasalnya, menurutnya Jakmania dilarang menonton langsung ke stadion.
"Ini kan memang ada seleksi untuk pendukung Persija tidak boleh masuk ke dalam. Sehingga seperti kalau ada terindikasi ini pendukung Persija, otomatis akan dikembalikan lagi," kata Ibrahim di Polda Jawa Barat, Kota Bandung, Senin (26/9/2022).
Menurutnya pengamanan bakal digelar dengan skema berlapis karena polisi bakal disiagakan di empat ring kawasan Stadion GBLA.
Setiap ring itu, menurutnya bakal berfungsi untuk memeriksa para penonton yang hendak masuk ke stadion. Khususnya, kata dia, mengamankan jika ditemukan pendukung Persija yang terindikasi melalui atribut-nya.
"Memang pertimbangannya karena keamanan, kita pertimbangkan dengan panitia akhirnya diputuskan untuk tidak menghadirkan pendukung Persija," kata dia.
Selain itu, ia pun mengimbau kepada masyarakat yang bakal hadir ke stadion untuk tidak membawa barang-barang yang berbahaya seperti suar hingga korek api.
Menurutnya barang-barang tersebut merupakan objek yang bakal terkena razia ketika melalui pemeriksaan petugas karena bisa membahayakan penonton lainnya.
"Jadi itu supaya tidak membawa senjata tajam, suar yang bisa membakar, jangan sampai stadion kebakaran, jadi korek api saja tidak boleh masuk," katanya.
Sebelumnya, polisi tak memberikan izin bagi suporter Persija Jakarta yakni Jakmania untuk datang menonton langsung laga Persib Bandung kontra Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, kota Bandung.
"Tidak diizinkan, tidak akan dibiarkan masuk," kata Kabidhumas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo di Bandung, Jawa Barat, Rabu (21/9/2022).
Menurutnya keputusan itu berdasarkan kesepakatan dalam rapat koordinasi antara kepolisian bersama panitia pelaksana pertandingan Liga 1 2022/2023. Laga Persib kontra Persija itu bakal digelar pada Minggu 2 Oktober 2022.
Adapun dalam setiap laga Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), polisi melakukan pengamanan berlapis atau penghalauan yang terbagi ke sejumlah ring.
Baca Juga: Inilah Alasan Polda Jabar BIlang Jadwal Pertandingan Persib vs Persija Dirubah Jadi Sore Hari
Penghalauan itu dilakukan untuk mengecek kepemilikan tiket para calon penonton yang bakal masuk ke Stadion GBLA. Tiket yang berbentuk gelang itu harus dipasang oleh setiap penonton yang akan masuk ke stadion.
Sementara itu, PT Persib Bandung Bermartabat dalam laman resmi Persib mengumumkan penjualan tiket laga Persib kontra Persija bakal diprioritaskan kepada penonton yang sudah melakukan pembelian tiket pada laga-laga sebelumnya.
Kebijakan itu diterapkan karena mengutamakan aspek pengamanan pada saat pertandingan Persib kontra Persija yang animo-nya selalu besar dalam beberapa musim terakhir.
Persib Bandung kini berada pada peringkat ke-8 klasemen sementara Liga 1 dengan mendapatkan 16 poin. Sedangkan Persija Jakarta berada pada peringkat ke-4 klasemen sementara Liga 1 dengan mendapatkan 21 poin.[Antara]
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
KPK Panggil Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung untuk Kasus Suap Proyek Bandung Smart City
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Eks Persib dan PSMS Alejandro Tobar Yakini Timnas Indonesia Tekuk Jepang
-
Marc Klok: Gak Usah Takut Lawan Jepang, Kalah Tipis Udah Oke!
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang