SuaraJabar.id - Suporter Persija Jakarta, The Jak dipastikan tak bisa menyaksikan tim kesayangannya saat bentrok melawan Persib Bandung pada lanjutan BRI Liga 1 Indonesia 2022/2023.
Laga klasik Persib vs Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Minggu (2/10/2022).
Menyambut laga itu, sebelumnya Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono melempar inisiati mengundang The Jak Mania untuk hadir langsung meskipun dengan jumlah yang terbatas.
Namun, Polda Jabar secara tegas tidak mengizinkan pendukung Persija Jakarta untuk hadir di Stadion GBLA nanti. Begitupun Komisaris PT PBB Umur Muchtar yang melarang The Jak Mania datang ke Bandung.
Baca Juga: Persib Manfaatkan Masa Jeda Liga 1, Jupe: Kami Terus Tingkatkan Kondisi Fisik
Menyikapi keputusan itu, Humas Viking Persib Club Hendri menghargai keputusan dari pihak kepolisian untuk tidak memberikan izin The Jak hadir menyaksikan pertandingan Persib Bandung kontra Persija Jakarta.
"Jadi pada prinsipnya semua harus menghargai keputusan kepolisian karena ini soal kemanan. Kami yakin kepolisian ketika ambil keputusan sudah menelaah sehingga akhirnya keluar keputusan bahwa The Jak belum boleh ke Bandung tanggal 2 nanti," kata Hendri saat dihubungi Suara.com pada Selasa (27/9/2022).
Selain itu berdasarkan hasil koordinasi para Bobotoh, kata dia, untuk saat ini memang momennya belum tepat untuk suporter Persija Jakarta datang ke Kota Bandung untuk menyaksikan duel bergengsi nanti.
Sebab saat ini Bobotoh masih memprotes sistem pertiketan pertandingan Persib Bandung.
"Kalau hasil obrolan memang untuk pertandingan nanti belum tepat waktunya karena di bandung ini masih ramai soal tiket ini, jadi nanti karena soal tiket masih panas tiba-tiba The Jak hadir saya gak mau terjadi hal-hal tidak diinginkan," ujarnya.
Baca Juga: Jadwal Persib Vs Persija Dimajukan ke Sore, Polda Jabar Ungkap Alasannya
Meski begitu, dirinya memastikan komunikasi antara Viking Persib Club dengan pentolan The Jak Mania tetap terjalin baik. Menurutnya, tak menutup kemungkinan ke depannya Bobotoh dan The Jak Mania berdampingan di stadion.
"Kalau di Bandung sudah lancar perlu lah nanti untuk di coba The Jak ke Bandung dan kita datang ke Jakarta. Temen-temen pimpinan Viking sebetulnya komunikasi dengan pimpinan The Jak Mania jalan. Sering komunikasi bagaimana soal tiket di sana," pungkasnya.
Diketahui, Bobotoh kini tengah mempermasalhkan aturan baru pembelian tiket laga kandang Persib Bandung.
Bobotoh menuntut agar ada fleksibilitas dalam pembelian tiket Persib, yakni diperbolehkannya pembelian dan pengambilan tiket secara kolektif.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Persija Jadi Alasan Jakmania Pilih Pram-Rano di Pilkada DKI? Ini Kata Pentolannya
-
Selamat Ulang Tahun! Deretan Gelar Persija Jakarta Selama 96 Tahun Berdiri
-
Sejarah Terbentuknya Persija Jakarta, Tim Ibu Kota Yang Ulang Tahun Hari Ini
-
Pramono-Rano Ucapkan Selamat HUT ke-96 Persija di Tengah Deklarasi Kemenangan Pilkada
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan