SuaraJabar.id - Pergerakan tanah terjadi di area sekitar sekitar perlintasan rel kereta api atau KA Bogor-Sukabumi antara Stasiun Batutulis dan Stasiun Maseng.
Pergerakan tanah ini sempat viral di laman media sosial. Dari informasi yang diunggah akun Instagram Jalur5 disebutkan bahwa titik Pergerakan Tanah dikabarkan berada di tepi Sungai Cisadane.
Terkait hal tersebut, pihak PT KAI Daop 1 Jakarta kemudian merespons informasi ini dengan menerjunkan tim prasarana untuk mengecek jalur kereta api tersebut.
“Jalur pada lintas tersebut tidak ada kendala dan sejauh ini masih terus dipantau,” ujar Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengutip dari Sukabumiupdate--jaringan Suara.com
Baca Juga: Dampak Pergerakan Tanah, Siswa Madrasah Harus Dievakuasi
Menurut Eva setelah hasil pengecekan, jalur tersebut dinyatakan aman sehingga untuk hari ini seluruh perjalanan pulang pergi KA lintas Sukabumi - Bogor berjalan normal serta tak ada gangguan.
“Koordinasi juga kami lakukan bersama satker DJKA Kemenhub dan pada lokasi yg dimaksud juga telah dibangun penahan longsor oleh Satker DJKA Kemenhub,” ungkapnya.
Sebelumnya, akun Instagram Jalur5 menyebutkan bahwa adanya pergerakan tanah di dekat Stasiun Batutulis, Kota Bogor.
"Pagi ini (13/9) dilaporkan terjadi pergerakan tanah di dekat Stasiun Batutulis, Kota Bogor. Area jalur kereta api yang berada di tepi Sungai Cisadane ini telah dibangun dengan penahan longsor oleh Kemenhub cq @btp_jabar , sehingga untuk saat ini pergerakan tanah tidak memengaruhi perjalanan kereta api,"=
Baca Juga: Seribu Lebih Warga Bogor Terdampak Pergerakan Tanah, 246 Unit Rumah Rusak
Berita Terkait
-
Kondisi Kampung Pangasinan Karawang yang Masih Terendam Banjir Hingga Jumat Pagi
-
9 Daerah di Jawa Barat Berpotensi Hujan Disertai Petir
-
Terpopuler: Mahasiswi IPB yang Terseret Banjir Belum Juga Ditemukan, Pakai Baju Tahanan Wajah Rizky Billar Jadi Sorotan
-
Update Korban Longsor di Kecamatan Bogor Tengah, BPBD Temukan Tanda Ini di Lokasi Pencarian
-
Viral, Longsor di Gunung Geulis, Jalan Alternatif Menuju Puncak Bogor Terputus
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Harga Emas Antam Suram Hari Ini, Turun Menjadi Rp 1.871.000/Gram
-
Banyak Tak Ikut Demo, Pengemudi Ojol: Bukannya Nggak Solider, Istri Anak Mau Makan Apa
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Alih-alih ke Eropa, Ramadhan Sananta Malah Gabung Klub Brunei Darussalam