SuaraJabar.id - Jalan di Dusun Sindanglaya, Desa Sindangsari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat akhirnya di-hotmix setelah sekian lama rusak.
Pemerintah Kabupaten setempat akhirnya mengabukan keinginan warga untuk membangun jalan dengan cara dihotmix. keinginan warga untuk membangun jalan dengan cara mengaspal jalan tersebut.
Sebagai bentuk kegembiraan, warga Dusun Sindanglaya kemudian mengadakan syukuran dengan doa dan makan bersama di jalan yang telah di-hotmix tersebut.
“Jalan ini memang sudah lama kondisinya rusak parah. Sehingga saat pemkab Ciamis melakukan perbaikan warga sangat gembira. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ciamis Herdiat Sunarya atas dikabulkannya permohonan warga untuk memperbaiki jalan ini,” kata Lulu Ferry Pramadita, warga Sindanglaya di sela acara syukuran, Jumat (28/10/2022) malam.
Dikatakan Lulu, jalan Sindanglaya merupakan salah satu akses vital masyarakat dalam keseharian. Jalan tersebut satu-satunya akses terdekat menuju pusat kota serta pusat perbelanjaan.
“Jadi dengan dibangunnya jalan ini, warga kini menjadi lebih mudah untuk menuju akses perkotaan serta pasar. Masyarakat di sini mayoritas itu pedagang di pasar Banjarsari. Kini mereka lebih nyaman ketika membawa barang dagangannya menuju pasar,” terangnya.
sukacita masyarakat terlihat saat mereka makan bersama di tengah jalan yang baru selesai dibangun. Canda tawa pun menghiasi acara syukuran makan bersama di tengah jalan hotmix tersebut.
Berita Terkait
-
Khawatir Diberangus, Pedagang Thrifting Mengadu ke DPR dan Minta Dilegalkan
-
Kementerian UMKM Buka-bukaan Harga Satu Balpres Baju Thrifting
-
Protes Kenaikan Harga, Pedagang Pasar Pramuka Kompak Tutup Kios
-
Usai Protes Pedagang dan Mediasi Gubernur DKI, Tarif Kios Pasar Pramuka Resmi Diturunkan
-
Kumpulan Doa Menyentuh Hati untuk Ayah di Hari Ayah Nasional 12 November 2025
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Pengadilan Menangkan Konsumen, Perintahkan Dua Jam Tangan RM Senilai Rp 80 Miliar Diserahkan
-
BRI Peduli Hadirkan RVM di KOPLING 2025 untuk Edukasi dan Pengurangan Sampah Plastik
-
Kepala Sekolah di Bekasi 'Dipaksa' Belajar Mendalam: Nasib Pendidikan Jawa Barat Ditentukan
-
DJ Cantik Sukabumi Dilecehkan, Sempat Turunkan Volume dan Dipecat Sepihak
-
7 Fakta Mencengangkan Kasus Pengantin Pesanan WNI Asal Sukabumi