SuaraJabar.id - Jalur Alternatif Kamojang dan Cijapati diminta untuk dihindari pemudik yang akan kembali ke kampung halaman. Kepolisian Resor (Polres) Garut tetap mengimbau para pemudik untuk menggunakan jalur utama lintas Nagreg di Kabupaten Bandung.
Imbauan tersebut disampaikan Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Garut AKP Undang Syarif yang menilai kondisi jalan di wilayah jalur alternatif tersebut berpotensi membahayakan pemudik.
"Jalur alternatif itu tidak direkomendasikan karena kondisi jalannya sangat menanjak dan menurun," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Garut AKP Undang Syarif Hidayat di Garut, Kamis.
Ia mengungkapkan, kondisi tanjakan dan turunan yang cukup curam serta masih minim fasilitas jalan, dinilai berbahaya jika pemudik tidak hati-hati. Selain itu, bagi pengendara yang baru kali pertama melalui jalur alternatif tersebut juga cukup berbahaya dan berisiko.
"Jalan alternatif itu sangat berbahaya bagi orang yang belum tahu medan jalan, lebih baik melintas jalan yang sudah disiapkan," katanya.
Salah satu jalur yang sudah disiapkan, menurutnya di jalur mudik lintas Kadungora-Leles, ditambah dengan pembangunan jalan baru yang bisa mengatasi kemacetan di Jalur Kadungora-Tarogong.
"Alhamdulillah Jalur Kadungora sudah ada jalan baru. Jalan sudah bagus," katanya.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Garut Aah Anwar Saefuloh juga menegaskan, jalur alternatif Kamojang dan Cijapati tidak direkomendasikan bagi pemudik, terutama yang belum tahu kondisi jalan tersebut.
"Jalur Kamojang dan Cijapati tidak kita rekomendasikan karena memang kondisi jalan memprihatinkan, apalagi mereka yang belum tahu kondisi jalannya," kata Aah.
Baca Juga: H-2 Lebaran, Jalur Limbangan-Malangbong Padat Merayap
Sebagai gambaran, jalur alternatif Kamojang merupakan jalan yang menghubungkan Bandung dari arah Majalaya dan Paseh, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut.
Sementara jalur alternatif Cijapati merupakan jalan yang menghubungkan Kecamatan Cicalengka dan Cikancung, Kabupaten Bandung, dengan Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Depok Lawan Predator! Dinkes Bekali Nakes Jurus Khusus Tangani Korban Kekerasan dan TPPO
-
Gedung Sate Ganti Wajah ala Candi Rp3,9 Miliar
-
Tega Sunat Dana Pelajar, Kasus Korupsi PIP SMAN 7 Cirebon Resmi ke Meja Hijau
-
5 Fakta Mencekam Pesawat Jatuh di Karawang: Mesin Mati di Ketinggian 5.500 Kaki, Pilot Lakukan Ini
-
Kesaksian Pilot Eko Saat Mesin Pesawat Mati di Langit Karawang: Tiba-tiba Loss Power