Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Kamis, 19 Oktober 2023 | 21:22 WIB
Ilustrasi Gempa Megathrust (unsplash)

SuaraJabar.id - Gempa dengan kekuatan 5,6 magnitudo mengguncang Garut, Jawa Barat, Kamis (19/10) sekitar pukul 21:08.

Informasi yang disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa 5,6 magnitudo berlokasi di 114 km barat daya Kabupaten Garut, Jawa Barat.

BMKG pada postingan akun X resmi menyebut bahwa gempa pada malam ini tidak berpotensi tsunami.

"#Gempa Mag:5.6, 19-Okt-23 21:08:24 WIB, Lok:8.09 LS,107.34 BT (114 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:18 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG," tulis informasi BMKG.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gempa 5,6 Guncang Selatan Jabar, Terasa Hingga ke Bogor

Salah satu warganet di unggahan BMKG menyebut bahwa getaran gempa Garut juga dirasakan oleh mereka yang tinggal di Cianjur.

"Cianjur kerasa banget," tulis salah satu netizen.

"tasikmalaya kerasa bangett," sambung akun lainnya.

Load More