SuaraJabar.id - Dewa United dan Persita Tangerang akan memindahkan homebasenya ke Stadion SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, untuk mengarungi sisa pertandingan putaran kedua BRI Liga 1 2023-2024.
Informasi mengenai rencana Dewa United dan Persita Tangerang memindahkan homebasenya ke Kota Bandung, disampaikan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jawa Barat, Asep Sukmana.
Menurutnya, kedua klub peserta kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 tersebut sudah mengirimkan surat resmi kepadanya untuk menggunakan Stadion yang sebelumnya digunakan untuk venue latihan tim peserta Piala Dunia U-17.
Bahkan Asep mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan audiensi dengan kedua klub tersebut, terkait rencana penggunaan Stadion SPOrT Jabar Arcamanik.
Baca Juga: Marc Klok Sebut Ada Hal Positif Pasca Kekalahan Timnas Indonesia, Apa Itu?
"Ya Persita dan Dewa United sudah bersurat ke kami, sudah audiensi juga. Jadi pada prinsipnya setelah dilihat oleh teman-teman dari Persita dan juga Dewa bahwa lapangan Arcamanik itu sudah memenuhi syarat," kata Asep usai menghadiri pengukuhan Pelatda Jabar PON XXI 2024 di Gedung KONI Jabar, Kamis (25/1/2024).
Lebih lanjut Asep menuturkan, sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait rencana Dewa United dan Persita yang akan memindahkan homebasenya ke Bandung.
"Pada prinsipnya kami juga sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak dan tidak ada persoalan. Karena dari Dewa United dan Persita ini tanpa penonton nantinya di Arcamanik," ujarnya.
Meski demikian, masih ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum kedua klub peserta kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia menggunakan Stadion SPOrT Jabar Arcamanik.
"Tapi masih ada beberapa proses yang nanti akan dilalui termasuk dengan kepolisian, akan ada verifikasi dulu terhadap lapangan Arcamanik," jelasnya.
Baca Juga: Viral! Pendukung Prabowo-Gibran di Bandung Berlumuran Darah, Ngaku Dipukuli Pihak Sebelah
Jika tidak ada kendala, Dewa United dan Persita Tangerang bakal mengunakan Stadion SPOrT Jabar Arcamanik selama empat bulan atau selama Stadion Indomilk Arena, Tangerang, direnovasi.
Berita Terkait
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura