SuaraJabar.id - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk Kota Depok nampaknya mulai panas. Pasalnya, pada Agustus ini akan terlihat siapa saja pasangan calon yang akan melakukan pendaftaran ke KPU.
Imam Budi dan Supian Suri tentu sudah dipastikan maju sebagai kandidat untuk Pilkada Depok, namun baru-baru ini publik digemparkan dengan beredarnya baliho Hendy Setiono dan Ronald Aristone Sinaga atau Bro Ron.
Baliho kedua orang itu tentunya telah menarik perhatian publik. Apalagi kedua tokoh tersebut menjadi angin segar dan memberikan harapan baru bagi masyarakat Depok.
Hendy Setiono, seorang pengusaha sukses, Founder & Group CEO Baba Rafi Enterprise, dan Ronald Aristone Sinaga, politisi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), semakin terlihat sebagai pasangan potensial dalam kontestasi politik ini.
Baca Juga: Peta Kekuatan Pilwalkot Bandung: Suara Beringin Dikuatkan Coattail Effect RK-Atalia
Kehadiran baliho mereka di berbagai sudut kota memperkuat eksistensi dan popularitas pasangan ini di mata masyarakat.
Galih Prayoga Satuhujati, Ketua Relawan Pasukan Pemadam (Pemuda Depok Menyala), menyatakan dukungannya terhadap pasangan ini.
"Kami sangat mendukung Hendy Setiono dan Ronald Aristone Sinaga sebagai bakal calon pasangan Wali Kota Depok. Mereka adalah kombinasi yang tepat antara pengalaman, inovasi, dan dedikasi untuk memajukan Depok," ujar Galih.
Dukungan juga datang dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Arief Budiman, Wakil Sekretaris Jenderal DPP PSI sekaligus Kepala Badan Pemenangan Pemilu PSI Jawa Barat, menilai pasangan ini sangat cocok untuk memimpin Depok.
"Hendy dan Ronald adalah dua figur yang saling melengkapi. Hendy dengan latar belakang pengusaha yang inovatif dan Ronald dengan pengalaman politiknya, kami yakin mereka bisa membawa Depok menuju perubahan yang lebih baik," kata Arief.
Baca Juga: Pilkada Serentak Tinggal Lima Bulan, Bey Ingatkan ASN Netral
Dengan dukungan dari berbagai pihak, pasangan Hendy Setiono dan Ronald Ariston Sinaga diharapkan dapat memberikan solusi nyata untuk berbagai permasalahan yang dihadapi Kota Depok.
"Masyarakat kini menantikan langkah-langkah konkret yang akan diambil oleh pasangan ini untuk memajukan kota mereka," tegasnya.
Berita Terkait
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Dukung Pramono-Rano, Anies Titip Pesan Serangan Fajar: Ini 3 Hal yang Perlu Diingat
-
Ada Pengajian Taubat Nasuha hingga Sufi Muda, Kejagung Identifikasi Aliran Berbahaya Jelang Pilkada
-
Pramono Tanggapi Pernyataan Megawati Soal Aparat Tak Netral di Pilkada: Selama Ini Saya Nyaman-nyaman Saja
-
Blak-blakan Kasih Dukungan, Anies Pede Pramono-Rano Menang di Pilkada Jakarta
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend