SuaraJabar.id - Bupati Bandung Dadang Supriatna bertemu dengan Raffi Ahmad di Rumah Dinas Bupati Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (1/7/2024).
Pada kesempatan tersebut, Raffi Ahmad turut membawa istrinya Nagita Slavina dan keluarganya di antaranya Nisya Ahmad dan Ritchie Ismail atau Jeje Govinda. Mereka, berdiskusi terkait persiapan Pilkada 2024.
Bupati Bandung Dadang Supriatna mengatakan, pihaknya sengaja mengundang secara langsung Raffi Ahmad bersama keluarganya. Pihaknya bersyukur, pria yang dikenal sebagai 'Sultan Andara' itu bisa hadir.
"Alhamdulillah hari ini mengundang Kang Rafi beserta keluarga dan juga Kang Jeje, Teh Nisa, dan Teh Gigi hadir langsung. Ini tamu istimewa, terimakasih atas kunjungannya ke Kabupaten Bandung," kata Dadang, Senin (1/7/2024).
Baca Juga: Dear Ridwan Kamil! Kang Emil, Sungai Citarum Jadi Lautan Sampah, Kumaha Ieu?
"Tentunya ini merupakan suatu energi tambahan yang sangat luar biasa untuk terus memberikan semangat demi terwujudnya Kabupaten Bandung yang semakin Bedas," ujar Dadang menambahkan.
Lebih lanjut Dadang menuturkan, pada pertemuan tersebut membahas berbagai hal, termasuk tindak lanjut dari deklarasi dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) terhadap dirinya untuk maju kembali sebagai Bupati Bandung di Pilkada 2024.
"Kami sudah deklarasi dengan PAN dan beliau adalah salah satu yang ditugaskan DPP untuk menyamakan persepsi suksesi di Pilkada 2024. Tentunya ada pembahasan juga karena Kang Jeje juga akan maju di Bandung Barat. Jadi, salah satu bahasan secara politik ada bahasan," terang Dadang.
Sementara itu, Raffi Ahmad menuturkan kehadiran di Kabupeten Bandung untuk silaturahmi dan membahas banyak hal. Selain itu, dia juga menilai pencapaian Bupati Dadang Supriatna patut diapresiasi dan didukung penuh.
"Secara kinerjanya beliau Pak Dadang ini kita sudah pada tahulah gimana, Bedas itu lanjutkan," ujar Raffi.
Baca Juga: Jadi Tersangka Korupsi, Kapan Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa?
Lebih lanjut Raffi menuturkan, sudah lama mengenal Dadang Supriatna, dan mengaku sering berdiskusi tentang berbagai gagasan khususnya pembangunan di Kabupaten Bandung.
Sehingga, Raffi ingin banyak belajar dari Dadang Supriatna, apalagi Jeje Ritchie Ismail atau Jeje Govinda juga akan maju sebagai calon Bupati Kabupaten Bandung Barat.
"Jeje adik saya ini insya Allah maju jadi calon Bupati Bandung Barat, kalau mau belajar sama Kang DS saya bilang," ungkapnya.
"Udah lumayan lama kenal beliau. Sering berdiskusi, kemarin juga, banyak gagasan-gagasan beliau yang saya aja sebagai junior pingin banyak jiwa kepemimpinan dari Kang DS," katanya.
Terkait spekulasi tentang dirinya yang akan maju sebagai calon wakil bupati Bandung, Raffi menegaskan bahwa hal tersebut bukan ranahnya melainkan urusan dari partai koalisi.
"Kalau itu kan bukan ranah saya, itu partai koalisi. Kalau saya ini cuman masyarakat dan relawan saja. Tapi kalau saya ada di sini tau dong, tunggu tanggal mainnya aja," jelas Raffi.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Tips Ampuh Menjaga Perdamaian saat Pilkada Meski Beda Pilihan
-
Sudah Lama Ngarep RK Pindah ke Jakarta Karena Toleran, Komunitas Tionghoa Deklarasi Dukungan ke Pasangan RIDO
-
Endorse Prabowo ke RK Masih Abu-abu, Ini 'Daerah Kekuasaan' Anies-Ahok buat Menangkan Pramono di Jakarta
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Jokowi dan Prabowo Disebut Tak Masalah Pramono jadi Gubernur Jakarta, Asal...
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang