SuaraJabar.id - Jembatan Cinta di Cimanggu, Sukabumi, yang baru diresmikan sebulan lalu, hancur diterjang banjir bandang pada Kamis malam (6/3/2025).
"Warga sebelumnya sudah bekerja keras membangun jembatan ini secara gotong royong setelah banjir yang melanda pada 4 Desember 2024 lalu. Sayangnya, hujan deras yang mengguyur menyebabkan air sungai meluap dan menghancurkan kembali jembatan yang menjadi akses utama warga," ujar Kepala Desa Sukamaju, Dedih Sopandi, Senin (10/3/2025).
Jembatan yang dibangun swadaya ini tidak mampu menahan luapan Sungai Ciseureuh akibat hujan deras.
"Kami berharap ada perhatian lebih dari pihak terkait untuk membangun jembatan yang lebih kokoh," ungkap Dedih dilansir sukabumiupdate.com, jaringan suara.com.
Jembatan ini merupakan akses utama bagi 189 kepala keluarga di Kedusunan Cikadaka.
"Tak hanya warga yang hendak beraktivitas bertani dan berladang juga siswa sekolah jangan sampai menerjang derasnya arus sungai," pungkasnya.
Banjir bandang dan longsor yang terjadi sejak 6 Maret 2025 telah menyebabkan lima korban jiwa dan kerusakan parah pada infrastruktur di Sukabumi.
"Hingga 9 Maret 2025, Manajer Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Kabupaten Sukabumi Daeng Sutisna dalam laporannya menyatakan sejauh ini terdapat lima korban jiwa atau meninggal akibat rangkaian bencana, kemudian enam orang mengalami luka-luka, dan empat warga lainnya masih dicari petugas gabungan."
Kerusakan meliputi 17 jembatan, 27 ruas jalan, 310 hektare sawah, dan ratusan rumah.
Baca Juga: Hujan Berkepanjangan, Gunungan Sampah di TPA Sarimukti Longsor
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Di Balik Lumpur Pasirlangu, Dinamika Data dan Harapan Keluarga yang Belum Padam
-
Predator Anak Menghantui Cianjur: Polres Buka Posko Laporan, Diduga Korban Lebih dari 10 Orang
-
Gugatan Rumah Disita Picu Desakan OJK Telusuri Pola Kemitraan Asuransi
-
Bupati Karawang Tegaskan Moratorium Perumahan: Tak Ada Izin Baru Sampai Tata Ruang Beres
-
Praktik Curang Masih Bayangi Pilkada Langsung, PSI Dorong Pelonggaran Syarat Pencalonan