Ia menjamin seluruh personel Polresta Cirebon yang bertugas selama arus mudik dan balik Lebaran, akan mengedepankan sikap humanis dalam melayani pemudik.
“Operasi Ketupat 2025 di Jawa Barat akan dimulai lebih awal, yakni pada 23 Maret hingga 8 April 2025, guna mengantisipasi meningkatnya pergerakan pemudik seiring dengan dimajukannya libur sekolah,” katanya.
Lebih lanjut, dia mengatakan Polresta Cirebon nantinya menyiapkan layanan darurat seperti mobil derek di jalur tol dan arteri, serta berkoordinasi dengan pengelola jalan tol terkait penerapan rekayasa lalu lintas seperti contra flow.
Di sisi lain, Sumarni menambahkan untuk mengantisipasi kejahatan konvensional seperti pencurian di rest area, masyarakat diminta segera melapor ke layanan darurat 110 jika menemukan aktivitas mencurigakan.
“Kejahatan konvensional seperti kejahatan pecah kaca di rest area di jalan tol maupun arteri apabila ditemukan agar menghubungi di layanan 110,” ucap dia.
Polres Kuningan Cek Kelaikan Puluhan Bus
Sementara itu di wilayah Kuningan, Jawa Barat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kuningan bersama Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menggelar ramp check untuk mengecek kelaikan armada bus yang beroperasi di wilayah tersebut menjelang arus mudik Lebaran 2025.
Kepala Satlantas Polres Kuningan AKP Yudha Satyo Raharjo di Cirebon, Selasa (18/3/2025), mengatakan pemeriksaan ini merupakan bagian dari persiapan Operasi Ketupat Lodaya 2025 yang bertujuan memastikan keselamatan pemudik selama perjalanan.
Ia menjelaskan pemeriksaan ini difokuskan di Terminal Kabupaten Kuningan, di mana para petugas sudah mengecek kondisi 21 bus yang melayani angkutan Lebaran.
Baca Juga: Satgas Pangan Polres Kuningan Sidak Pasar, Cek Volume dan HET MinyaKita
Menurut dia, pemeriksaan meliputi kondisi teknis kendaraan seperti sistem pengereman, lampu, ban, serta kelengkapan administrasi.
Berita Terkait
-
Rekomendasi Wisata di Madiun untuk Libur Lebaran 2025 Lengkap: Ada Alam, Sejarah, Hingga Keluarga
-
Ini Video yang Bikin Firdaus Oiwobo Lapor Polisi, Ada Kata 'Badut Wartawan'
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Lamongan untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tiket Masuknya
-
Jadwal Lengkap One Way Mudik Lebaran 2025, Catat Titik dan Jamnya!
-
Update Daftar Harga Tiket Bus AKAP Rosalia Indah Mudik Lebaran 2025
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
- Manajer Respons Potensi Dean James hingga Joey Pelupessy Rusak Keseimbangan Timnas Indonesia
- Eks Penyerang AZ Alkmaar Kelahiran Zwolle: Saya Dihubungi PSSI
- Erick Thohir Singgung Kevin Diks dan Sandy Walsh: Saya Tidak Tahu
Pilihan
Terkini
-
Wagub Jabar Erwan Setiawan Panen Padi Cikawasen
-
Bupati Bogor dan Gubernur Jabar Lakukan Rapat Bahas Peanggulangan Banjir
-
BRI Buktikan Komitmen ESG, Bisnis Berkelanjutan yang Ramah Lingkungan
-
Aep Syaepuloh Pastikan Perbaikan Jalur Mudik di Wilayah Kabupaten Karawang Selesai Tepat Waktu
-
Gempa Magnitudo 4.8 di Sukabumi Terasa Hingga Bandung, BPBD Lakukan Pendataan Kerusakan