- Hasil penyelidikan awal menunjukkan korban diduga terlibat dalam tawuran
- Polisi telah mengantongi identitas beberapa saksi
- Polisi mengejar pelaku tawuran yang menyebabkan korban meninggal dunia
SuaraJabar.id - Seorang remaja laki-laki ditemukan tewas dengan luka bacokan di wilayah Kelurahan Nanggewer, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu dini hari, yang diduga korban tawuran di Kota Bogor.
Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto mengatakan hasil penyelidikan awal menunjukkan korban diduga terlibat dalam tawuran yang sudah direncanakan di wilayah Kota Bogor.
Setelah peristiwa itu, rekan-rekannya membawa jenazah korban dan menurunkannya di Cibinong.
“Informasinya korban ini terlibat tawuran di kota. Sekarang orang-orang yang mengangkat jenazahnya sedang diperiksa oleh kasatreskrim,” kata Wikha Ardilestanto di Cibinong, Rabu 15/10.
Ia menjelaskan, polisi telah mengantongi identitas beberapa saksi dan tengah mendalami keterlibatan tujuh orang yang diduga membawa jasad korban dari lokasi tawuran.
“Dari informasi awal, ada sekitar tujuh orang yang ikut membawa korban. Semuanya sedang dimintai keterangan untuk memastikan kronologi dan peran masing-masing,” ujarnya.
Kapolres Bogor menegaskan pihaknya berkoordinasi dengan Polresta Bogor Kota untuk mengungkap pelaku tawuran yang menyebabkan korban meninggal dunia.
“Kami masih melakukan penyelidikan bersama Polresta Bogor Kota. Semua pihak yang terlibat akan dimintai pertanggungjawaban,” kata Wikha Ardilestanto.
Sementara itu, Ketua RT setempat Saefulloh mengatakan penemuan jasad korban bermula dari laporan warga sekitar pukul 02.00 WIB.
Baca Juga: Jalur Utama Cianjur Selatan Terputus Total! Longsor Dahsyat di Cibinong Lumpuhkan Akses Warga
Warga yang baru pulang kerja menemukan korban tergeletak di jalan.
“Awalnya dikira orang mabuk, tapi setelah diperiksa ternyata ada darah di tubuhnya. Lukanya di tangan dan di punggung, cukup parah,” kata Saefulloh.
Berdasarkan rekaman kamera pengawas (CCTV), terlihat dua orang menurunkan tubuh korban di lokasi sebelum meninggalkannya.
Polisi kemudian datang ke tempat kejadian perkara untuk melakukan olah TKP dan memeriksa rekaman CCTV.
Korban ditemukan dalam posisi telentang dan sudah tidak bernyawa.
Jenazah kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta, untuk dilakukan autopsi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 80 Kurikulum Merdeka
-
Bogor Memanas! Ratusan Sopir Angkot Geruduk Balai Kota, Tuntut Kejelasan Nasib 'Si Hijau'