SuaraJabar.id - Nasib apes menimpa Bayu Setiaji. Pemuda 26 tahun itu menjadi korban penjabretan saat sedang makan bubur kacang hijau di warung kopi di Jalan Raya Cimuning RT 009/004, Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Kejadian tersebut terjadi pada Selasa (11/6/2019) sekira pukul 02.00 WIB dini hari. Saat itu, ia tengah makan bubur sambil memainkan ponsel genggamnya. Saat asyik bermain, dari arah belakang seorang penjambret merampok ponsel genggamnya.
"Pada saat korban sedang makan bubur kacang hijau sambil memainkan handphone, tiba-tiba datang pelaku mengambil handphone milik korban dari arah belakang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono dalam keterangannya, Rabu (12/6/2019).
Argo menduga pelaku penjambretan tersebut lebih dari satu orang. Parahnya, salah satu pelaku membacok korban dengan sebilah celurit yang mereka bawa.
Baca Juga:Pelaku Perampokan Pemilik SPBU di Kebayoran Baru Ternyata Sopir Pribadi
"Selanjutnya, teman pelaku memukul korban dengan menggunakan senjata tajam jenis clurit," kata dia.
Setelah berhasil menggasak HP korban, pelaku langsung kabur. Akibat insiden itu, Bayu mengalami luka terkena sabetan senjata tajam pelaku.
"Atas kejadian tersebut, korban mengalami luka pada bagian kepala belakang (dan dijahit sebanyak) empat jahitan. Kerugian materi belum dapat ditaksir," papar Argo.
Kasus tersebut sedang ditangani oleh Polsek Bantar Gebang, Bekasi dan hingga kini polisi masih memburu pelaku.
Baca Juga:Agar Liburan Terhindar dari Perampokan, Lakukan 3 Hal Ini