Mayat Tanpa Identitas Tersangkut di Pintu Air Irigasi Cikarang Timur

Mayat berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan tersangkut di Pintu Air Kali Irigasi, Jumat (11/10/2019) sekitar pukul 08.30 WIB pagi.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 11 Oktober 2019 | 14:08 WIB
Mayat Tanpa Identitas Tersangkut di Pintu Air Irigasi Cikarang Timur
ilustrasi orang meninggal [shutterstock]

SuaraJabar.id - Warga di Desa Cipayung RT 01/05, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat dihebohkan temuan sesosok mayat tanpa identitas.

Mayat berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan tersangkut di Pintu Air Kali Irigasi, Jumat (11/10/2019) sekitar pukul 08.30 WIB pagi.

"Kami menduga korban tenggelam di kali dan tidak bisa berenang hingga akhirnya tewas," kata Kapolsek Cikarang Timur Kompol Sumarjan.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara, penyidik tidak menemukan tanda-tanda kekerasan dalam tubuh pria yang berusia sekitar 50 tahun ini.

Baca Juga:Bapak dan Anak Pembuang Mayat Bayi di Sungai Kalimas Ditangkap Polisi

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban dan kami menduga kuat korban tenggelam," katanya.

Pria ini mempunyai ciri-ciri yaitu dengan tinggi 156 centimeter, memiliki perawakan kurus, mengenakan kaos lengan pendek warna putih dan lengan warna merah serta terdapat cacat pada tangan sebelah kanan.

"Bagi warga yang merasa kehilangan keluarga dengan ciri-ciri tersebut bisa langsung menghubungi atau mendatangi langsung Polsek Cikarang Timur. Namun sekarang jenazah korban kita larikan ke RSUD Kabupaten Bekasi," katanya.

Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah

Baca Juga:Kebelet Ingin Buang Hajat, Asnawi Malah Temukan Mayat Bayi dalam Goodie Bag

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak